Dokter Timnas Brasil Ambil Alih Perawatan Cedera Neymar di PSG
Haris Suhud | 1 Maret 2018 10:52
Bola.net - - Neymar mengalami cedera saat bermain bersama PSG. Untuk proses penyembuhan, tim medis Timnas Brasil yang akan turun langsung.
Cedera yang dialami Neymar terjadi ketika PSG menghadapi Marseille akhir pekan lalu. Ia mengalami cedera metatarsal.
Untuk mengobati masalah tersebut, Neymar dikatakan perlu menjalani operasi. Namun langkah tersebut belum mendapat konfirmasi resmi.
Terkait kepastian penanganan yang akan diambil, dokter Timnas Brasil Rodrigo Lasmar, terbang ke Paris pada hari Rabu (28/1) kemarin. Ia akan membicarakan langsung dengan tim medis di PSG.
Belum ada keputusan tentang bentuk tindakan penyembuhan Neymar, kami baru akan membicarakannya dengan tim dokter PSG pada Rabu petang, ucap Rodrigo.
Mantan pemain Barcelona tersebut memang perlu mendapatkan perlakukan khusus dari tim medis timnas Brasil karena ia diharapkan bisa bermain di Piala Dunia tahun ini yang akan berlangsung di Rusia.
Selama membela PSG musim ini, Neymar tergolong sebagai pemain yang sangat produktif. Sejauh ini ia telah mengumpulkan 28 gol dan 26 assist di semua kompetisi.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Luis Figo Dukung Neymar Pilih Gabung Real Madrid
Liga Spanyol 28 Februari 2018, 21:07 -
Varane: Madrid Berikan Segalanya di Liga Champions
Liga Champions 28 Februari 2018, 19:08 -
Varane: Madrid Takkan Menyerah di La Liga
Liga Spanyol 28 Februari 2018, 14:50 -
Neymar dan Pemain Yang Pernah Cedera Metatarsal
Editorial 28 Februari 2018, 10:43 -
Villas-Boas: Ronaldo Akan Jadi Pembeda di PSG
Liga Inggris 28 Februari 2018, 09:10
LATEST UPDATE
-
Cristiano Ronaldo Tanggapi Selebrasi 'Siu' Rasmus Hojlund: Bukan Masalah
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:30 -
Barcelona Fokus Rekrut Striker Baru, Luis Diaz Jadi Target Utama
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:15 -
Chelsea Siapkan Lima Wonderkid untuk Masa Depan Klub
Liga Inggris 23 Maret 2025, 07:02 -
Masa Depan Luka Modric: Impian Pensiun di Real Madrid
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:00 -
Alexander Isak vs Julian Alvarez: Siapa yang Cocok untuk Liverpool?
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:45 -
Perkiraan Susunan Pemain Juventus Andai Jadi Dilatih Roberto Mancini
Liga Italia 23 Maret 2025, 06:30 -
Marcus Rashford Harus Kembali ke Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:02 -
Phil Foden di Bawah Tekanan: Kesulitan di Klub, Main Buruk di Timnas Inggris
Piala Dunia 23 Maret 2025, 06:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39