Bos Dortmund Tuntut Kepastian dari Arsenal dan Aubameyang

Rero Rivaldi | 23 Januari 2018 08:40
Bos Dortmund Tuntut Kepastian dari Arsenal dan Aubameyang
Pierre-Emerick Aubameyang (c) AFP

Bola.net - - Bos Borussia Dortmund, Peter Stoger, ingin masa depan Pierre-Emerick Aubameyang diselesaikan secepat mungkin usai muncul minat dari .

Dortmund mengumumkan akhir pekan lalu bahwa mereka sudah menerima penawaran - yang diyakini ada di kisaran 50 juta euro - untuk Aubameyang dari Arsenal, yang belum lama ini mengumumkan pertukaran Alexis Sanchez dan Henrikh Mkhitaryan.

Dortmund disebut takkan melepas pemain 28 tahun dengan harga kurang dari 60 juta euro. Auba sendiri sudah dua kali dicoret dari skuat mereka musim ini karena masalah indisipliner.

Stoger sudah berulangkali mengatakan bahwa ia siap memasukkan lagi Auba di skuat intinya, dan sang pemain sudah berlatih lagi awal pekan ini.

Sang pelatih tak bisa memberikan kabar terbaru soal masa depan Aubameyang, namun berharap semuanya akan segera tuntas.

pierre-emerick aubameyang

Tentu saja, kami ingin segera ada penyelesaian besok, apapun itu, tutur Stoger menurut Goal International.

Semua yang sudah terklarifikasi akan memberikan manfaat positif. Namun semakin lama, maka semuanya akan kian berlarut-larut.

Saya tak bisa jamin bakal ada yang terjadi dalam beberapa hari mendatang.