Babak Baru Masa Depan Kylian Mbappe: Dapat Ultimatum Khusus dari Presiden PSG!
Editor Bolanet | 6 Juli 2023 05:32
Bola.net - Kylian Mbappe dihadapkan situasi pelik perihal masa depannya bersama PSG. Pasalnya, presiden klub, Nasser Al-Khelaifi memberinya ultimatum untuk segera menandatangani kontrak baru jika ia ingin bertahan di Les Parisiens karena pihak klub tak ingin membiarkannya pergi secara gratis tahun depan.
Mbappe mengirim pesan kepada PSG bulan lalu yang menyatakan bahwa ia tidak berniat memperpanjang kontraknya, yang akan berakhir pada 2024.
Namun dia kemudian mengklarifikasi bahwa dia tidak meminta klub Prancis itu untuk mengizinkannya pindah ke raksasa Spanyol, Real Madrid, yang di masa lalu pernah mencoba dan gagal mendaratkan penyerang pemenang Piala Dunia itu.
"Posisi saya sangat jelas. Saya tidak ingin mengulanginya setiap saat. Jika Kylian [Mbappe] ingin bertahan, kami ingin dia bertahan. Tapi dia harus menandatangani kontrak baru," kata Al-Khelaifi.
Simak berita selengkapnya di bawah ini.
Tak Mau Kehilangan Secara Gratis
PSG menghadapi dilema untuk membiarkan Mbappe menjalani tahun terakhir kontraknya dan tidak dapat memperoleh kembali 180 juta euro yang pernah mereka keluarkan pada tahun 2017 untuk memboyongnya dari AS Monaco.
"Kami tidak ingin kehilangan pemain terbaik di dunia secara gratis, kami tidak bisa melakukan itu. Ini adalah klub terbesar di dunia," jelas pria asal Qatar.
"Dia mengatakan tidak akan pernah pergi secara gratis. Jika dia berubah pikiran hari ini, itu bukan salah saya. Kami tidak ingin kehilangan pemain terbaik di dunia secara gratis, itu sangat jelas," imbuhnya.
Bintang Utama
Mbappe telah menjadi pencetak gol terbanyak Ligue 1 dalam lima musim terakhir dan PSG akan sangat ingin mempertahankannya setelah kehilangan Lionel Messi dengan status bebas transfer.
Messi, pemenang Ballon d'Or tujuh kali, memilih untuk tidak memperpanjang kontraknya untuk pindah ke Inter Miami di musim depan.
Presiden Prancis Sempat Turun Tangan
Mbappe juga menyatakan bahwa Presiden Prancis, Emmanuel Macron, tidak memiliki pengaruh terhadap pilihan kariernya setelah sang pemimpin sempat mengatakan bahwa ia akan mendesak sang penyerang untuk tetap tinggal di Parc des Princes.
Sumber: Reuters
Penulis: Yoga Radyan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Luis Enrique Resmi Jadi Pelatih Baru PSG
Liga Inggris 5 Juli 2023, 22:21 -
Bernardo Silva Picu 'Perang Uang' antara Arab Saudi dan Qatar
Liga Inggris 5 Juli 2023, 05:40 -
Mauro Icardi yang Selanjutnya ke Arab Saudi?
Asia 5 Juli 2023, 05:30 -
Laporta Ungkap Lionel Messi Aslinya Ingin Balik ke Barcelona
Liga Spanyol 5 Juli 2023, 01:53
LATEST UPDATE
-
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46 -
Krisis Bek Melanda Bahrain Jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:15
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39