Ada Klausul Aneh dalam Kontrak Lionel Messi di PSG, Apa Itu?
Yaumil Azis | 11 Agustus 2021 04:36
Bola.net - PSG resmi mendapatkan jasa Lionel Messi dari Barcelona pada Rabu (11/8/2021) dinihari. Setelah pengumuman, terungkap ada klausul aneh di dalam kontrak pemain berdarah Argentina itu.
Proses negosiasi antara Messi dan PSG berlangsung cukup cepat. Hanya selang beberapa hari saja setelah klub Messi sebelumnya, Barcelona, mengumumkan bahwa mereka tak mampu memberinya kontrak baru.
Barcelona sebenarnya sedang mengalami krisis finansial. Akan tetapi, mereka masih bisa menganggarkan bayaran yang cukup besar dalam kontrak lima tahun buat sang bintang. Messi pun mempermulus proses negosiasi dengan memangkas gajinya 50 persen.
Sayangnya, Barcelona tersangkut regulasi salary cap yang telah ditetapkan La Liga. Mereka akan jauh melampaui batas gaji kalau sampai merekrut Messi dan membuatnya tak bisa mendaftarkan sang bintang dengan empat pemain barunya.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Bayaran Messi di PSG
Setelah dipastikan berpisah dengan Barcelona, Muncul rumor yang menyebutkan kalau Messi bakal bertolak ke Prancis guna bergabung dengan PSG. Selang beberapa hari kemudian, pria berusia 34 tahun itu diresmikan sebagai pemain baru.
Les Parisien tak perlu merogoh kocek untuk membiayai transfer Messi dari Barcelona, mengingat kontrak sebelumnya berakhir di bulan Juli lalu. Mereka hanya perlu mengikatnya dengan kontrak baru berdurasi dua tahun.
Diketahui bahwa kontrak tersebut meliputi bayaran sebesar 21 juta pounds per tahunnya. Selain itu, Messi juga mengantongi bayaran sebesar 21 juta pounds untuk biaya penandatanganan kontrak.
Ada Klausul Aneh
Selain bayaran bernilai tinggi, pihak Messi juga mencantumkan klausul yang aneh. TyC Sports melaporkan bahwa Messi akan memprioritaskan segala urusan yang berkaitan dengan Timnas Argentina selama memperkuat PSG.
Bisa disimpulkan bahwa klausul ini bakalan melenggangkan langkah Messi untuk memperkuat Timnas Argentina di babak kualifikasi Piala Dunia 2022. Pertandingan Albiceleste terdekat akan digelar di bulan Oktober mendatang.
Tidak sampai di situ. Messi juga meminta PSG memberikan akses fasilitas tim buat tim medis Timnas Argentina. Namun belum diketahui secara pasti peruntukan klausul tersebut.
(TyC Sports - via Mirror)
Baca juga:
- Barcelona Ditinggal Lionel Messi? Antoine Griezmann Bisa Jadi Penggantinya, Kok
- Berlian Baru di Paris! PSG Resmi Umumkan Perekrutan Lionel Messi dengan Video Mewah
- Video: Tiba di Paris, Lionel Messi Akan Tanda Tangani Kontrak dengan PSG
- Video: Barcelona Turunkan Poster Lionel Messi di Camp Nou
- Konspirasi di Barcelona: Ada Andil Real Madrid di Balik Kepergian Lionel Messi?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jangan Lewatkan! Inilah Jadwal Perkenalan Lionel Messi Sebagai Bintang Baru PSG
Liga Eropa Lain 10 Agustus 2021, 23:50 -
Bonucci Tegaskan Masa Depan Ronaldo tak Terpengaruh Oleh Transfer Messi
Liga Italia 10 Agustus 2021, 23:21 -
Catat Tanggalnya! Lionel Messi Debut di PSG Akhir Bulan Agustus Ini
Liga Eropa Lain 10 Agustus 2021, 22:50 -
Video: Siap 86! Lionel Messi Tes Medis di Paris Dengan Kawalan Puluhan Polisi
Open Play 10 Agustus 2021, 22:25 -
Hore! Lionel Messi Telah Tiba di Paris!
Open Play 10 Agustus 2021, 21:10
LATEST UPDATE
-
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02 -
Franck Ribery Ungkap Hampir Kehilangan Kaki Setelah Pensiun
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025, 00:32 -
Arsenal Tak Punya Alasan Gagal Juara Jika Datangkan Pemain Ini
Liga Inggris 23 Maret 2025, 00:01 -
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39