8 Rekor Fantastis yang Sangat Mungkin Bakal Dipecahkan Kylian Mbappe: Calon GOAT Sejati!
Ari Prayoga | 25 Desember 2022 15:55
Bola.net - Kylian Mbappe memang baru saja mengalami kegagalan di final Piala Dunia 2022. Namun, penyerang Prancis itu masih punya banyak waktu untuk membayar kekecewaan tersebut. Mbappe pun bisa memecahkan sederet rekor bergengsi.
Di usianya yang baru 24 tahun, Mbappe sudah mencatatkan prestasi luar biasa. Tak heran jika banyak pihak menilai bahwa striker PSG itu akan menjadi GOAT sejati di masa depan, menggantikan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.
Hal itu dia tunjukan saat mencetak hat-trick di final Piala Dunia 2022 hingga mampu meraih gelar dan mencetak gol di final Piala Dunia 2018. Bahkan banyak yang memprediksi Mbappe bakal memecahkan sejumlah rekor di dunia sepak bola.
Rekor itu tidak hanya di kancah internasional bersama Prancis, bahkan di level klub. Serta sejumlah rekor yang saat ini masih dipegang oleh Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.
Lalu apa saja rekor yang bisa dipatahkan olehnya? Berikut delapan rekor yang bisa Kylian Mbappe patahkan dalam waktu dekat.
Top Scorer Piala Dunia Sepanjang Masa
Kylian Mbappe diprediksi bisa mengalahkan rekor Miroslav Klose sebagai pencetak gol terbanyak dalam sejarah Piala Dunia.
Pada usia 23 tahun, ia telah menyamai rekor Pele yakni 12 gol dan setidaknya harus mencetak lima gol lagi untuk mematahkan rekor Klose yang sudah melesakan 16 gol di Piala Dunia.
Top Scorer Timnas Prancis
Saat di Qatar, Olivier Giroud menyalip rekor Thierry Henry sebagai pencetak gol terbanyal untuk Prancis dengan 53 gol.
Mbappe yang masih mudah sudah mencetak 36 gol dalam 61 penampilan internasional dan bisa saja segera memecahkan rekor Giroud.
Top Scorer PSG
Mbappe saat ini hanya berselisih 10 gol dari rekor pencetak gol terbanyak PSG yang dipegang Edinson Cavani dengan 200 gol di semua kompetisi.
Melihat ketajaman luar biasa yang ia perlihatkan belakangan ini, Mbappe bisa saja memecahkan rekor Cavani tersebut sebelum musim ini berakhir.
Top Scorer Liga Champions
Mbappe baru mencetak 40 gol Liga Champions atau selisih 100 di belakang pencetak gol terbanyak sepanjang masa kompetisi Cristiano Ronaldo.
Saat melihat ke belakang, Ronaldo bahkan hanya mencetak 11 gol Liga Champions saat usianya sama dengan Mbappe saat ini dan bukan hal mustahil bagi Mbappe untuk memecahkan rekor itu.
Top Scorer Ligue 1
Jika Mbappe lama di Ligue 1 bisa saja dia menjadi pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah kompetisi kasta tertinggi Prancis tersebut.
Striker Argentina Delio Onnis saat ini memegang rekor, setelah mencetak 299 gol dalam 449 penampilan untuk Reims, Monaco, Tours dan Toulon antara 1971 dan 1986, sedangkan Mbappe sudah mengoleksi 147 gol Ligue 1.
Top Scorer Liga
Mbappe bisa saja mencetak rekor gol liga terbanyak sepanjang masa secara global yang saat ini dimiliki pemain seperti Pele (604 gol liga), Romario (544), Josef Bican (518), Ferenc Puskas (514), Cristiano Ronaldo (497) dan Lionel Messi (480).
Untuk melakukannya, dia harus meningkatkan jumlah golnya serupa Messi dan Ronaldo yang garang di usia pertengahan hingga akhir 20-an.
Gelar Terbanyak
Dani Alves adalah pemain yang paling dihormati dalam sejarah sepak bola, setelah mengangkat 43 trofi sepanjang karirnya di beberapa klub besar di dunia.
Mbappe telah memenangkan lima gelar Ligue 1 dan tujuh piala domestik di Prancis, serta Piala Dunia dan UEFA Nations League di panggung internasional. Trofinya bisa saja terus bertambah.
Assist Terbanyak
Messi yang memegang rekor assist paling banyak daripada pesepakbola mana pun dalam sejarah dengan 350 asisst dari 1003 penampilan.
Saat ini, Mbappe sudah memiliki 132 assist dalam kariernya yang masih panjang. Mbappe pun sangat mungkin untuk mengejar rekor milik Messi tersebut.
Sumber: PlanetFootball
Disadur dari: Bola.com (Choki Sihotang, Gregah Nurikhsani) 25 Desember 2022
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Situasi Sedang Sulit, Laporta Isyaratkan Barcelona tak Lagi Ngebet Pulangkan Messi
Liga Spanyol 24 Desember 2022, 06:59 -
Tiga Kata Mengejutkan: Fred Diincar PSG
Liga Inggris 23 Desember 2022, 17:29 -
Wow! Ngebet Mbappe, Real Madrid Siapkan Dana Sampai Satu Miliar Euro
Liga Spanyol 22 Desember 2022, 18:58 -
Bos PSG Senang Melihat Kylian Mbappe Cepat Move On dari Piala Dunia 2022
Piala Dunia 22 Desember 2022, 18:55
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39