Pahami Waktu yang Tepat untuk Keluar Rumah saat Karantina Mandiri dari Covid-19
Anindhya Danartikanya | 31 Maret 2020 12:51
Bola.net - Pemerintah Indonesia telah memperpanjang status darurat Covid-19 menjadi hingga 29 Mei 2020. Hal itu berarti, imbauan kepada masyarakat untuk tetap berada di rumah dalam kampanye stay at home, juga bertambah panjang.
Tetap berada di rumah menjadi satu di imbauan pemerintah untuk meredam penyebaran virus corona SARS-CoV-2. Warga diminta melakukan karantina mandiri. Berada di rumah, termasuk melakukan kegiatan bekerja, belajar, dan beribadah.
Awalnya, masyarakat diminta untuk berada di rumah selama 14 hari, mengingat 14 hari adalah waktu inkubasi virus corona sehingga bila ada yang terpapar, diam di rumah selama 14 hari dapat memotong rantai penularan. Berdiam di rumah selama 14 hari diyakini mampu menghentikan laju penularan.
Kini seiring peningkatan jumlah kasus positif Covid-19 di Indonesia, beberapa wilayah berinisiatif menerapkan kebijakan 'lockdown' lokal atau pembatasan wilayah secara mandiri. Jalan masuk dan keluar dijaga warga, dengan tujuan mencegah penyebaran virus ke wilayah mereka.
Meski pemerintah telah menggalakkan bekerja, belajar, dan beribadah di rumah dalam kampanye stay at home, sejatinya kita masih diizinkan meninggalkan rumah. Namun, dengan catatan untuk kepentingan tertentu dan terbilang mendesak.
Seperti dilansir dari BBC International, Senin (30/3/2020), ada beberapa alasan yang membuat Anda bisa meninggalkan rumah di masa karantina mandiri akibat pandemi virus Corona. Apa saja itu? Berikut daftarnya.
4 Alasan yang Diperbolehkan untuk Meninggalkan Rumah dalam Masa Karantina
- Berolahraga, satu kali dalam sehari, apakah sendirian atau bersama anggota keluarga yang lain. Saat berolahraga, usahakan hanya di lingkungan terbuka yang dekat dengan kediaman Anda. Tetap ingat untuk menjaga jarak, minimal satu meter dengan orang di sekitar Anda. Waktu yang digunakan, tergantung pada tingkat kebugaran Anda, bisa 30 menit hingga satu jam.
- Belanja bahan kebutuhan pokok, jangan terlalu sering dilakukan, sebaliknya lakukan sesedikit mungkin.
- Kebutuhan medis, seperti merawat lansia atau pengidap penyakit lain yang membutuhkan bantuan
- Bekerja menuju dan dari kantor, dengan catatan hanya dalam kepentingan mendesak
Disadur dari: Bolacom/Penulis: Aning Jati/Editor: Aning Jati/Dipublikasi: 30 Maret 2020
Video: Tips Hidup Sehat dan Terhindar dari Virus Corona
Baca Juga:
- Yuk Olahraga di Rumah Aja, Bisa Mencontoh Cara Esteban Vizcarra
- WHO Peringatkan Agar Tak Semprot Disinfektan Langsung ke Tubuh Manusia
- 2 Cara Penyebaran Virus Corona yang Wajib Diketahui dan Diwaspadai
- Virus Corona Tak Menular Melalui Udara, Ini Penjelasan WHO
- Apa Saja yang Wajib Dilakukan Orang Positif Corona Seperti Wander Luiz?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
5 Pemain Ini Jarang Tampil tapi Bisa Mengoleksi Banyak Trofi, Ada Eks Barca
Liga Spanyol 30 Maret 2020, 22:00 -
5 Bomber Muda yang Bisa Jadi Suksesor Pierre-Emerick Aubameyang di Arsenal
Editorial 30 Maret 2020, 21:39 -
WHO Peringatkan Agar Tak Semprot Disinfektan Langsung ke Tubuh Manusia
Lain Lain 30 Maret 2020, 17:55
LATEST UPDATE
-
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15 -
Prediksi Formasi Juventus di Bawah Mancini: Vlahovic Makin Kesulitan?
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:02 -
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02 -
Franck Ribery Ungkap Hampir Kehilangan Kaki Setelah Pensiun
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025, 00:32 -
Arsenal Tak Punya Alasan Gagal Juara Jika Datangkan Pemain Ini
Liga Inggris 23 Maret 2025, 00:01 -
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39