Hoki Banget! Perempuan Tangerang Ini Terima Mobil Agya Rp1 dari Flash Sale Rp1 Shopee
Gilar Ramdhani | 31 Mei 2023 06:30
Bola.net - Devi Anggreini bisa jadi salah satu perempuan asal Tangerang yang paling hoki atau beruntung karena menjadi salah satu pemenang mobil Toyota Agya seharga Rp1 saja di Flash Sale Rp1 Shopee. Setelah penantian beberapa waktu, akhirnya Devi bisa bernapas lega, bertemu langsung dengan mobil yang didapatkannya tersebut, lengkap dengan STNK atas nama dirinya.
Sebenarnya, kisah bahagia Devi berawal saat ia mengikuti campaign Flash Sale Rp1 Shopee pada 4 April 2023 pukul 00.00 WIB. Rezekinya sudah tertakar, perempuan berusia 19 tahun itu keluar sebagai satu di antara lima pemenang yang mendapatkan sebuah unit mobil Toyota Agya.
Kini, Devi sudah secara resmi menerima hadiah mobil Toyota Agya, lengkap dengan STNK atas nama dirinya, plat, dan surat-surat resmi lainnya. Mobil yang dibelinya dengan harga Rp1 itu bahkan sudah terparkir rapi di rumahnya.
Melalui akun Instagram-nya @deviaanggreini_, perempuan yang masih duduk di bangku kuliah itu pun mengungkapkan rasa bahagia dan syukurnya saat menerima mobil Toyota Agya yang sudah dinanti-nantikannya.
Dalam unggahan terbaru Devi tersebut, tertulis caption, "penutupan, terimakasih kepada shopee yang sudah mengadakan mobil seharga 1 rupiah pada Flash Sale akbar 4.4Lucky me 🧡☺️".
Setelah mengunggah foto dirinya menerima mobil Toyota Agya, komentar unggahan Devi sontak dipenuhi oleh komentar netizen. Kebanyakan warganet mengucapkan selamat dan turut berbahagia atas rezeki yang diterima Devi. Seperti ucapan "Selamat ya kk" dari pemilik akun fitria.rhmh12. Ada juga yang minta tips untuk mendapatkan mobil Rp1, dari akun windi.puspar "Selamat kak semoga aku juga bisa dapet mobil seharga RP1 @deviaanggreini_ ,bagi tips nya dong ko bisa dapetin hee".
Total ada lima penerima mobil Toyota Agya dari Flash Sale Rp1 Shopee, selain Devi asal Tangerah, ada empat lainnya yaitu Kurniawan Eko Anggoro dari Jakarta, Febbry Setiawan dari Cimahi, Adinda Permata Hati dari Medan, dan Evita dari Jakarta.
Seperti Devi, keempat pemenang yang berasal dari berbagai kota itu juga sudah menerima mobil Toyota Agya beserta surat-surat penting yang dibutuhkan, termasuk STNK atas nama mereka masing-masing. Dari foto-fotonya tampak sekali wajah bahagia dan siap mengendarai mobil yang didapatkannya dengan harga Rp1 tersebut.
Buat kamu yang ingin seperti mereka dan penasaran dengan Flash Sale Rp1 Shopee, bisa mencoba mengikuti promo Flash Sale Mobil Listrik Rp1 pada Shopee 6.6 Mega Elektronik Sale. Kali ini, pengguna Shopee bisa mendapatkan mobil listrik Wuling Air EV seharga Rp1.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02 -
Menepis Anggapan Remeh Liverpool 'Hanya' Mungkin Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2025, 02:45 -
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15 -
Prediksi Formasi Juventus di Bawah Mancini: Vlahovic Makin Kesulitan?
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:02 -
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39