Chef Yuda Bustara Bagikan 2 Menu Unik Berbahan Kopi di Acara KapanLagi Buka Bareng
Richard Andreas | 21 Mei 2020 20:00
Bola.net - KapanLagi Buka Bareng telah mencapai edisi terakhirnya. Kamis (21/5) tadi, ada Chef Yuda yang membagikan menu unik berbahan kopi.
Dalam sesi live cooking kali ini, Chef Yuda membagikan 2 resep yang unik abis, yaitu Sup Krim Jamur Dengan Golda Coffee dan juga Golda Coffee With Cheese Foam. Chef Yuda mengkreasikan kedua resep ini setelah ditantang untuk menciptakan makanan gurih menggunakan Golda Coffee.
"Jangan khawatir jadi manis meski pakai kopi Golda, karena komposisinya lebih banyak flavory, asin, jadi tetap bisa gurih sup krimnya," tutur Chef Yuda.
1. Resep Sup Krim Jamur Dengan Golda Coffee
Mungkin sebelumnya KLovers tidak pernah kepikiran untuk masak sup krim tapi pakai kopi. Hanya dengan bahan-bahan sederhana yang mudah di dapat di mana saja, KLovers bisa memasak hidangan yang lezat ini.
Bahan:
- jamur
- mentega
- bawang bombay cincang
- bawang putih
- kaldu ayam
- rempah sesuai selera (daun thyme)
- Golda Coffee
2. Tips Memasak dari Chef Yuda
Sembari memasak, Chef Yuda membagikan tips untuk menumis jamur agar lebih cepat matang. Rahasianya adalah dengan menambahkan air ke dalam penggorengan.
"Tumis jamur biar cepet, masukkan air putih aja. Karena kandungan airnya banyak jadi ketika ditambah air jadi lebih cepat," ungkapnya.
3. Tantangan Seorang Chef
Ada banyak hal menyenangkan yang dirasakan Chef Yuda selama menjadi seorang chef. Melalui kegiatan memasak, seseorang bisa berkarya dan get more out of life meski hanya di rumah saja.
"Senengnya bisa memasak, bereksperimen, dan bisa berbagi dengan orang yang mencicipi masakan kita. Kalian harus coba hal-hal baru di masa seperti ini supaya bisa get more out of life. Belajar memasak. Sekarang semua sudah bisa menjadi masterchef bagi diri sendiri. Sekarang saya banyak di rumah aja, memasak untuk YouTube channel saya, untuk Instagram. Meski di rumah kita masih bisa berkarya lebih lagi," sambungnya.
4. Golda Coffee with Cheesefoam
Resep kedua yang dibagikan oleh Chef Yuda merupakan pemenang voting KLovers yang nggak boleh dilewatkan. Kali ini Chef Yuda mengkreasikan kopi menjadi minuman kekinian yang banyak dijual di mana-mana, Golda Coffee with Cheesefoam. Jangan khawatir karena bahan yang digunakan bisa dibeli di toko-toko kue dan tidak mahal.
Bahan:
- susu kental manis
- susu bubuk
- emulsi SP
- krim keju/keju batangan
- Golda Coffee
Semua bahan kecuali Golda Coffee diblender hingga kental dan mengembang. Setelah selesai, masukkan es batu dalam gelas, tuang Golda Coffee dan tambahkan krim kejunya sebagai topping.
"Ini menu anti gagal jadi bisa kalian coba di rumah sendiri," kata Chef Bayu.
5. Kesan dan Pesan Selama Masak Virtual
Setelah membagikan kedua resep unik menggunakan Golda Coffee, Chef Yuda berharap KLovers bisa mencoba untuk memasak sendiri di rumah untuk menu berbuka puasa.
"Seru banget, terima kasih sudah gabung. Menu-menunya bisa dicoba sendiri di rumah untuk berbuka puasa," pungkas Chef Yuda.
Sumber: KapanLagi
Baca ini juga ya!
- Yuk Intip Masakan Chef Vania Wibisono di KapanLagi Buka Bareng ke-4, Sabtu 16 Mei
- Mau Buka Puasa Sambil ditemani Pandji Pragiwaksono dan Tasya Farasya? Begini Caranya
- Pandji Pragiwaksono dan Tasya Farasya Beberkan Kesibukan Selama Pandemi di KapanLagi Buka Puasa Bare
- Pada Momen KapanLagi Buka Puasa Bareng, Tasya Farasya dan Pandji Pragiwaksono Bagikan Tips Jadi Kont
- Chef Vania Wibisono Masak Opor Ayam Khas Cepu di KapanLagi Buka Bareng, Menu Buka Puasa Praktis dan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gelandang Persebaya Mulai Bersiap Menyambut Lebaran
Bola Indonesia 20 Mei 2020, 22:58 -
Mau Buka Puasa Ditemani Pevita Pearce? Ikutan Kapanlagi Buka Bareng Aja
Lain Lain 20 Mei 2020, 14:04
LATEST UPDATE
-
Lautaro Martinez Mundur dari Skuat Argentina Akibat Cedera
Amerika Latin 20 Maret 2025, 05:13 -
9 Insiden yang Merusak Hubungan Juventus dengan Thiago Motta
Liga Italia 20 Maret 2025, 04:58 -
Target Ambisius Erick Thohir: Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 20 Maret 2025, 03:58 -
MU dan Man City Dihantam Skandal Pemalsuan Usia Pemain Akademi
Liga Inggris 19 Maret 2025, 23:03 -
Hasil Lengkap Pertandingan Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 19 Maret 2025, 22:45 -
Jamu Timnas Indonesia, Pelatih Australia Waspadai Pemain Natusalisasi Garuda
Tim Nasional 19 Maret 2025, 21:26
LATEST EDITORIAL
-
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40 -
6 Calon Pengganti Thiago Motta di Juventus
Editorial 19 Maret 2025, 11:59 -
Slot & Arteta Berikutnya? 4 Manajer yang Pernah Finis di Atas Pep Guardiola
Editorial 18 Maret 2025, 16:58 -
Deretan Puasa Gelar Terlama di Inggris dan Momen Berakhirnya
Editorial 18 Maret 2025, 15:56