Wajah AC Milan di 2021: Antusias, Percaya Diri, dan Kuatkan Niat Menang
Asad Arifin | 3 Januari 2021 02:04
Bola.net - Pelatih AC Milan, Stefano Pioli, tidak ingin anak asuhnya kehilangan momentum pada awal 2021. Pioli ingin Milan tampil dengan wajah yang lebih antusias dan percaya diri.
2020 menyimpan banyak memori indah untuk AC Milan. Sepanjang tahun, Milan hanya dua kali kalah pada laga Serie A yakni lawan Inter Milan dan Genoa. Keduanya terjadi pada musim 2019/2020.
Milan belum pernah kalah musim 2020/2021 ini. Dari 14 laga yang dimainkan, Rossoneri telah meraih 34 poin. Milan unggul satu poin dari Inter Milan di klasemen Serie A.
Wajah AC Milan
Stefano Pioli berharap pergantian tahun tidak mengubah wajah Milan juga. Momen bagus yang didapat sepanjang 2020 harus terulang pada 2021. Pioli pun menagih komitmen anak asuhnya agar bisa tampil optimal.
"Kami butuh pendekatan yang tepat dan bermain dengan gaya Milan," kata Pioli dikutip dari Football Italia.
"Setelah lalu, kami membangun, dan kini fondasinya sudah ada. Kami harus menambahkan motivasi setiap laga. Menatap setiap laga dengan menguatkan niat untuk menang," sambungnya.
Pelatih 55 tahun ingin AC Milan mencapai level maksimal pada 2021 ini.
"Kami memulai tahun ini dengan sangat antusias, percaya diri dan percaya pada kemampuan kami sendiri. Kami harus meningkatkan momen di mana kami kadang tidak dalam kondisi 100 persen," kata Pioli.
Laga Pertama Milan
AC Milan akan menjalani duel pertama di tahun 2021 pada Senin (4/1/2021) dini hari WIB. Alessio Romagnoli dan kolega akan menjadi tamu bagi Benevento pada duel di Stadion Ciro Vigorito.
“Kami menghadapi tim Benevento yang memainkan sepak bola bagus, mendapatkan hasil penting dan dilatih dengan baik," kata Pioli.
Benevento dalam performa yang cukup bagus sebelum libur Natal dan tahun baru. Pasukan Filippo Inzaghi tersebut tidak pernah kalah pada tiga laga terakhir. Saat ini, Benevento berada di posisi ke-10 klasemen Serie A.
Sumber: Football Italia
Baca Ini Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Milan Temukan Pemain yang Pas Sebagai Pelapis Franck Kessie
Liga Italia 1 Januari 2021, 22:24 -
Milan Saingi Manchester United dalam Perburuan Winger Leverkusen
Bundesliga 1 Januari 2021, 19:24 -
Legenda Madrid dan Milan Ini Pamer Latihan Bareng Bek Liverpool, Virgil van Dijk
Bolatainment 1 Januari 2021, 17:32 -
Chelsea Saingi AC Milan dalam Perburuan Simakan
Liga Inggris 1 Januari 2021, 16:54
LATEST UPDATE
-
Perkiraan Susunan Pemain Juventus Andai Jadi Dilatih Roberto Mancini
Liga Italia 23 Maret 2025, 06:30 -
Marcus Rashford Harus Kembali ke Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:02 -
Phil Foden di Bawah Tekanan: Kesulitan di Klub, Main Buruk di Timnas Inggris
Piala Dunia 23 Maret 2025, 06:00 -
Sebut Inggris Bermain karena Takut Gagal, Thomas Tuchel Dituding Naif!
Piala Eropa 23 Maret 2025, 05:45 -
Franck Ribery Masih Merasa Ballon d'Or 2013 Miliknya
Liga Champions 23 Maret 2025, 05:32 -
Arsenal Bersiap Jual Tujuh Pemain untuk Perkuat Tim di Musim Depan
Liga Inggris 23 Maret 2025, 05:15 -
Cristiano Ronaldo Tak Masalah Rasmus Hojlund Tiru Selebrasinya
Piala Eropa 23 Maret 2025, 05:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39