Umumkan Kontrak Baru Gleison Bremer, Juventus Ngetroll Rafael Leao dan Victor Osimhen
Ari Prayoga | 28 Desember 2023 05:45
Bola.net - Raksasa Serie A, Juventus resmi memperpanjang kontrak dari bek andalan mereka, Gleison Bremer. Menariknya, dalam pengumuman kontrak ini Juventus juga turut mengejek bintang rival mereka.
Rabu (27/12/2023) malam WIB, Juventus lewat laman dan akun media sosial resmi mereka mengumumkan bahwa Bremer sepakat meneken kontrak baru hingga 2028 mendatang.
Dalam kesepakatan anyar ini, Bremer pun diklaim mendapat kenaikan gaji cukup signifikan. Ini merupakan buah dari konsistensi performa yang ditunjukkan Bremer di musim ini.
Ejekan Juventus
Juventus memiliki cara unik dalam mengumumkan kontrak baru Bremer ini. Bianconeri memilih untuk melakukan troll alias ejekan terhadap bintang AC Milan, Rafael Leao dan bomber Napoli, Victor Osimhen.
Dalam video di akun media sosial resmi mereka, Juventus menunjukkan barang apa saja yang ada di kantong celana Bremer. Bek asal Brasil itu pun kemudian mengeluarkan satu persatu barangnya.
Setelah mengeluarkan kuncu kendaraan dan dompet, barang ketiga dari kantong Bremer adalah sebuah ponsel yang menunjukkan video ketika pemain 26 tahun itu memperdaya Leao dan Osimhen.
Klasemen Serie A 2023/2024
Sumber: Juventus FC
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Loris Karius Resmi Perpanjang Kontrak di Newcastle
Liga Inggris 9 Juli 2023, 23:30 -
Arsenal Resmi Perpanjang Kontrak Gabriel Magalhaes
Liga Inggris 22 Oktober 2022, 01:55 -
AC Milan Resmi Perpanjang Kontrak Sandro Tonali
Liga Italia 10 September 2022, 02:05 -
Chelsea Resmi Perpanjang Kontrak Billy Gilmour
Liga Inggris 14 Juni 2022, 09:00
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Peru vs Bolivia - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 05:30 -
James Rodriguez: Saya Lebih Baik dari Zidane, Modric, Kroos, dan Xavi
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 05:24 -
Hasil Italia vs Jerman: Skor 1-2
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:12 -
Hasil Belanda vs Spanyol: Skor 2-2
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:03 -
Hasil Denmark vs Portugal: Skor 1-0
Piala Eropa 21 Maret 2025, 04:55 -
Hasil Kroasia vs Prancis: Skor 2-0
Piala Eropa 21 Maret 2025, 04:48 -
Menpora dan Ratu Tisha Jadi Pembicara di Forum PBB, Ini yang Dibahas
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025, 03:55
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40