Totti Raih Penghargaan Prestasi Luar Biasa dari Laureus
Ari Prayoga | 28 Februari 2018 01:50
Bola.net - - Legenda AS Roma, Francesco Totti baru saja mendapat penghargaan dalam acara Laureus World Sports Awards 2018 untuk kategori pencapaian prestasi luar biasa.
Dalam acara yang digelar di Monaco, Selasa (27/2) malam waktu setempat, Totti dipilih sebagai peraih penghargaan ini atas dedikasi luar biasanya untuk sepakbola dan prestasi yang diraihnya bersama Roma serta Timnas Italia.
Sepanjang 25 tahun karier profesionalnya, Totti hanya membela satu klub, Roma. Pemain berjuluk Er Pupone alias bayi besar itu tercatat bermain dalam 786 pertandingan dengan mencetak 307 gol untuk Giallorossi.
Puncak prestasi Totti bersama Roma diraih pada Serie A musim 2000/01 silam. Totti sukses membawa serigala ibukota meraih gelar scudetto ketiga mereka sepanjang sejarah.
Bersama Italia, Totti meraih prestasi luar biasa pada ajang Piala Dunia 2006 di Jerman. Kala itu Totti menjadi otak kreativitas lini depan Azzurri menuju tangga juara.
Akhir musim lalu Totti memutuskan pensiun sebagai pemain dan kini meneruskan dedikasinya untuk Roma dengan menjabat sebagai direktur klub di I Lupi.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Besar di Roma, Romagnoli Justru Ngefans Pada Lazio
Liga Italia 27 Februari 2018, 22:48 -
Buffon Sudah Lama Ketahui Kehebatan Alisson
Liga Italia 27 Februari 2018, 21:47 -
Waduh, Nakata Anggap Totti dan Di Francesco Tak Becus di Roma
Liga Inggris 27 Februari 2018, 14:00 -
Chelsea dan MU Siap Gagalkan Impian Liverpool Ikat Alisson
Liga Inggris 26 Februari 2018, 15:30 -
Bek Roma Ini Sebut Gol Pertama Milan Runtuhkan Timnya
Liga Italia 26 Februari 2018, 10:30
LATEST UPDATE
-
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46 -
Krisis Bek Melanda Bahrain Jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:15 -
Hasil Lengkap dan Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 22 Maret 2025, 10:51 -
Update Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 22 Maret 2025, 10:49
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39