Torino, Korban Favorit Roma di Serie A

Editor Bolanet | 25 Maret 2014 09:41
Torino, Korban Favorit Roma di Serie A
Pertemuan pertama Roma dan Torino musim ini (c) Bola.net
- AS Roma akan menjamu dalam lanjutan kompetisi Serie A 2013/14 tengah pekan ini, Rabu (26/3). Kesempatan bagi Roma untuk semakin menegaskan dominasinya atas Il Toro.

Berdasarkan statistik, Torino adalah korban favorit Roma di pentas Serie A. Sebanyak 54 kemenangan sudah dibukukan oleh Giallorossi dalam 137 pertemuan melawan Torino sejauh ini. Dari semua pertemuan itu, 38 di antaranya berkesudahan sama kuat dan sisanya dimenangi Torino (45).

Untuk lebih lengkapnya, silakan simak daftar 10 tim yang paling sering dikalahkan Roma di Serie A berdasarkan data yang kami rangkumkan dari Transfermarkt berikut ini.

  • 54 kali - Torino (137 pertemuan)

  • 49 kali - Atalanta (103 pertemuan)

  • 48 kali - Lazio (140 pertemuan)

  • 47 kali - Napoli (134 pertemuan)

  • 46 kali - Internazionale (162 pertemuan)

  • 46 kali - Fiorentina (149 pertemuan)

  • 46 kali - Bologna (134 pertemuan)

  • 45 kali - Sampdoria (112 pertemuan)

  • 41 kali - Genoa (93 pertemuan)

  • 39 kali - AC Milan (157 pertemuan)


Klasemen (main, menang, seri, kalah, gol, kemasukan, poin)

Juventus 29 25 3 1 65 19 78

AS Roma 28 19 7 2 54 14 64

Napoli 29 17 7 5 53 30 58

Fiorentina 29 15 6 8 49 31 51

Parma 28 12 11 5 46 32 47

Internazionale 29 12 11 6 47 31 47

Lazio 29 11 9 9 37 36 42

Atalanta 29 12 4 13 33 39 40

Hellas Verona 29 12 4 13 43 51 40

Torino 29 10 9 10 42 37 39

Sampdoria 29 10 7 12 38 42 37

AC Milan 29 9 9 11 42 43 36

Genoa 29 9 9 11 32 36 36

Udinese 29 10 4 15 33 42 34

Cagliari 29 6 11 12 27 39 29

Bologna 29 5 11 13 24 43 26

Chievo 29 6 6 17 23 43 24

Livorno 29 6 6 17 32 54 24

Sassuolo 29 5 6 18 28 57 21

Catania 29 4 8 17 21 50 20

Jika menang di Olimpico nanti, sekaligus membalas kekecewaan hasil seri 1-1 pada pertemuan pertama musim ini, maka Francesco Totti dan kawan-kawan pun akan menegaskan status Torino sebagai korban favorit mereka di kasta tertinggi Italia. [initial]

 (bola/gia)