Torino Konfirmasi Belum Ada Kontak dengan Milan soal Belotti
Haris Suhud | 20 Juni 2017 01:03
Bola.net - - Presiden Torino, Urbano Cairo, memberikan konfirmasi bahwa belum ada kontak dengan AC Milan atau dengan soal transfer Andrea Belotti. Dan untuk saat ini, penyerang Torino tersebut baru saja menjalani pesta pernihakannya.
Belotti santer disebut sebagai target transfer Milan pada musim panas ini. Menyusul suntikan dana dari investor baru, klub bermarkas di San Siro tersebut tengah berburu pemain bintang. Belotti sendiri selama musim 2016/17 mencetak 26 gol dari 35 penampilan di Serie A.
Sebelumnya, Milan telah mendapatkan sejumlah pemain termasuk Andre Silva, Mateo Musacchio, Franck Kessie, dan Ricardo Rodriguez.
Belotti masih punya kontrak di Torino hingga 2021 mendatang. Di dalam kontraknya terdapat klausul pelepasan senilai 100 juta euro namun klausul ini hanya valid untuk klub di luar Italia.
Meski Belotti sudah kerap disebut akan meninggalkan Torino, Urbano Cairo memberi kejelasan bahwa pihaknya belum pernah menjalin negosiasi dengan Milan atau PSG.
Belotti baru saja menikah. Ia senang menjalani bulan madu dan saya belum mendengar soal dirinya. Sayang, saya tak bisa pergi ke Palermo untuk pernikahannya, tapi saya mendoakan yang terbaik untuknya, ucap Cairo pada Tuttomercatoweb.
Kami dan Belotti terikat kontrak hingga 2021, kemudian sangat penting bahwa ia tetap bahagia.
Tak ada kontak dengan Milan atau dengan Paris Saint-Germain, tak ada lagi cerita jurnalistik, sambungnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Genoa Pastikan Mattia Perin Segera Gabung AC Milan
Liga Italia 19 Juni 2017, 23:55 -
Neto ke Milan? Begini Kata Sang Agen
Liga Italia 19 Juni 2017, 23:29 -
AC Milan Ingin Pinjam Samir Nasri
Liga Italia 19 Juni 2017, 21:46 -
Dukungan Moral Pogba Untuk Donnarumma
Liga Italia 19 Juni 2017, 20:49 -
CEO Milan: Mattia Perin Bisa Gabung Milan
Liga Italia 19 Juni 2017, 19:44
LATEST UPDATE
-
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10 -
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 15:05 -
Timnas Argentina Mulai Terbiasa Bermain Tanpa Lionel Messi
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:48 -
Puja dan Puji untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:14 -
Kesan Pertama Laga Timnas Inggris Bersama Thomas Tuchel, Apa yang Baru?
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39