Terlalu Tua, Juventus Diminta Tak Datangkan Pedro
Aga Deta | 3 Juni 2020 08:58
Bola.net - Mantan bek Inter Milan Antonio Paganin kurang setuju dengan rencana Juventus untuk mendatangkan Pedro Rodriguez. Menurutnya, winger Chelsea itu sudah terlalu tua.
Juventus ingin meningkatkan kekuatan skuadnya ketika bursa transfer musim panas kembali dibuka. Menurut laporan, juara Serie A itu tertarik merekrut Pedro.
Pelatih Bianconeri Maurizio Sarri sudah tidak asing dengan pemain asal Spanyol tersebut. Sarri pernah melatih Pedro semasa bekerja di Stamford Bridge.
Selain itu, kontrak Pedro dengan klub asal London itu akan habis pada akhir musim ini. Dengan demikian, pemain berusia 33 tahun itu bisa didapatkan secara gratis.
Terlalu Tua
Namun, Paganin tidak yakin kalau Pedro akan cocok dengan Sarri di Juventus. Ia menilai Si Nyonya Tua harus mendatangkan pemain yang lebih muda ketimbang Pedro.
"Tidak [dia bukan profil yang tepat] karena dia tidak memiliki karakteristik", kata Paganin kepada Tutto Mercato ketika ditanya apakah Pedro cocok untuk Sarri.
“Dia sudah melewati masa jayanya. Juve tidak boleh memikirkan [transfer] gratis tetapi parameter yang tepat bagi seseorang adalah melihat ke masa depan."
Tidak Konsisten
Paganin melihat penampilan Pedro saat ini sudah tidak konsisten. Karena itu, ia mendesak juara Serie A itu agar merekrut pemain lain.
"Juve membutuhkan profil yang berbeda," lanjutnya.
“Jika dia dianggap sebagai pemain skuad, itu bagus, tetapi sebagai investasi dia tidak sebanding dengan perjudiannya.
"Dia berasal dari periode Chelsea di mana dia terlalu tidak konsisten dan dia bukan orang yang kita lihat di Barcelona."
Sumber: Inside Futbol
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Chelsea Sepakati Perekrutan Philippe Coutinho?
Liga Inggris 2 Juni 2020, 19:00 -
Real Madrid Tidak Tertarik Datangkan Willian di Musim Panas, Kenapa?
Liga Spanyol 2 Juni 2020, 18:00 -
Liverpool Mundur, Chelsea Kebut Transfer Timo Werner
Bundesliga 2 Juni 2020, 17:00 -
Agen Bantah Willian Sudah Sepakat Gabung Tottenham
Liga Inggris 2 Juni 2020, 16:20
LATEST UPDATE
-
Pemerintah Inggris Resmi Dukung Rencana MU Bangun Stadion Baru
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:49 -
MU Ingin Boyong Gelandang Timnas Jerman Jebolan Man City
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:40 -
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Korea Selatan Gagal Menang Lawan Oman
Asia 20 Maret 2025, 22:49
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40