Szczesny Pulang, Roma Punya Pengganti Rahasia

Editor Bolanet | 12 November 2015 08:43
Szczesny Pulang, Roma Punya Pengganti Rahasia
Wojciech Szczesny (c) AFP
- AS Roma tak khawatir andai Wojciech Szczesny pulang ke begitu masa pinjamnya habis pada akhir musim 2015/16. Roma sudah menyiapkan seorang pengganti untuk kiper 25 tahun Polandia tersebut, tapi masih dirahasiakan.


Beberapa waktu lalu, dalam sebuah wawancara, Szczesny mengatakan bahwa Arsenal adalah rumahnya. Direktur Roma Walter Sabatini mengaku bahwa pihaknya berusaha mempertahankan Szczesny. Namun, menurut Sabatini, jika Szczesny memang memutuskan kembali ke London, itu takkan jadi masalah bagi Roma.


Kami ingin Szczesny tetap di sini dan sedang mengusahakannya, tapi takkan mudah karena ada Arsenal. Meski begitu, Roma sudah ter-cover untuk posisi itu (kiper) musim depan, kata Sabatini seperti dikutip Football Italia.


Siapa yang sudah kami dapatkan? Saya takkan mengatakannya! pungkas Sabatini.


Menurut rumor di Italia, kiper utama Roma musim depan kemungkinan besar adalah Salvatore Sirigu. Roma sempat dikaitkan dengan kiper 28 tahun Italia itu sebelum mendatangkan Szczesny dari Arsenal.


Sirigu sendiri sudah kehilangan tempat di sejak kehadiran Kevin Trapp. [initial]


 (foti/gia)