Stramaccioni: Juve Juara Sejati

Editor Bolanet | 11 April 2014 13:31
Stramaccioni: Juve Juara Sejati
Andrea Stramaccioni (c) AFP
- Eks pelatih , Andrea Stramaccioni mengakui bahwa musim ini Juventus memang layak meraih gelar juara Serie A. Pria 38 tahun ini memuji keberadaan Allenatore Antonio Conte sebagai faktor penting yang membawa Bianconeri menguasai Italia dalam tiga musim beruntun.

Hingga memasuki giornata 32 saat ini, Juve masih tak terkejar di posisi teratas dengan keunggulan delapan angka dari AS Roma di urutan kedua. Meskipun secara matematis masih bisa disalip, namun Pelatih Roma, Rudi Garcia sendiri menyatakan bahwa timnya sudah lempar handuk dalam perebutan gelar juara musim ini.

Juve adalah tim yang terbiasa memenangkan sesuatu, sekarang mereka juara sejati. Juve juga punya pelatih yang tahu cara mengeksploitasi kelemahan tiap lawan, puji Stramaccioni seperti dilansir Il Mattino.

Saya adalah orang Roma dan pendukung AS Roma, namun saya akui bahwa Juve akan menjuarai kompetisi. Mereka layak mendapatkannya.[initial]

 (im/mri)