Skuat Lengkap Milan Tandang ke Sampdoria

Editor Bolanet | 23 Februari 2014 14:44
Skuat Lengkap Milan Tandang ke Sampdoria
Clarence Seedorf. (c) AFP
- Allenatore AC Milan Clarence Seedorf sudah merilis 21 nama pemain guna menghadapi di lanjutan Serie A kali ini. Laga akan tersaji di Stadion Luigi Ferraris.

Seedorf sebenarnya sudah dipusingkan dengan sejumlah pemain yang terkapar cedera seperti Mario Balotelli, Mattia De Sciglio, Cristian Zapata, , Stephan El Shaarawy, Matias Silvestre, Vlater Birsa and Bryan Cristante. Kabar terbaru menyebut Christian Abbiati menyusul ke ruang perawatan akibat menderita demam tinggi dan gejala flu.

Absennya Abbiati akan memberi peluang kiper cadangan Marco Amelia atau untuk unjuk gigi. Meski sejak mengambil alih tugas dari Massimiliano Allegri, Seedorf lebih memilih Amelia.

Berikut skuat Milan bertolak ke Sampdoria:

Amelia, Coppola, Gabriel, Abate, Bonera, Constant, Mexes, Rami, Zaccardo, Emanuelson, Essien, De Jong, Honda, Kaka, Montolivo, Muntari, Poli, Saponara, Taarabt, Pazzini, Petagna.[initial]

 (foti/ada)