Skuat Inter vs Empoli, Gabigol Masuk

Editor Bolanet | 21 September 2016 11:32
Skuat Inter vs Empoli, Gabigol Masuk
Gabriel Barbosa (c) FC Internazionale
- Inter Milan akan melawan tuan rumah pada giornata 5 Serie A 2016/17, Kamis (22/9). Gabriel Barbosa alias Gabigol dan Cristian Ansaldi masuk skuat Inter untuk pertama kalinya. Sementara itu, Marcelo Brozovic kembali dicoret.


Gabigol direkrut Inter dari Santos senilai €29,5 juta bulan lalu, tapi baru mulai berlatih dengan rekan-rekan barunya akhir pekan kemarin. Dilansir Football Italia, pelatih Frank de Boer membawanya ke Stadio Carlo Castellani, tetapi belum pasti apakah dia akan dimainkan atau tidak.


Ansaldi juga masuk skuat untuk pertama kalinya. Sejak ditransfer dari Zenit via Genoa musim panas kemarin, Ansaldi belum main akibat cedera.


Sementara itu, Brozovic lagi-lagi tak dimasukkan ke skuat oleh de Boer. Alasannya sama seperti ketika dia dicoret dari skuat untuk laga melawan Juventus akhir pekan kemarin, yaitu indisipliner.


Skuat Inter vs Empoli: Handanovic, Carrizo, Berni; Ranocchia, Ansaldi, Santon, Murillo, Miranda, D'Ambrosio, Nagatomo, Yao, Miangue; Melo, Joao Mario, Kondogbia, Medel, Gnoukouri; Palacio, Icardi, Jovetic, Eder, Perisic, Candreva, Gabriel Barbosa. [initial]


 (foti/gia)