Skriniar Belum Tertarik Pindah ke Madrid Atau Barca
Asad Arifin | 4 Desember 2017 23:33
Bola.net - - Pemain belakang Inter Milan, Milan Skriniar, kini tengah menjadi incaran banyak klub papan atas. Tapi, Skriniar masih ingin bertahan di Inter meski mungkin ada tawaran dari Real Madrid atau .
Agen Skriniar, Karol Csonto, melihat bahwa kliennya telah mengalami proses perkembangan yang sangat pesat dalam beberapa musim ini. Setelah musim lalu tampil apik di Sampdoria, kini Skriniar bersinar di Inter.
Beberapa media melaporkan bahwa kini pemain berusia 22 tahun masuk dalam radar transfer Real Madrid dan Barcelona. Tapi, Csonto memastikan jika kliennya masih belum tertarik untuk pindah.
Ada ketertarikan dari Real Madrid atau Barcelona? Nama-nama tim terbaik telah bermunculan. Tapi, saat ini dirinya tidak tertarik dengan rumor tersebut, kata Csonto dikutip dari Tuttomercato.
Skriniar musim ini jadi pilihan utama Inter, berduet dengan Miranda di lini belakang. Selain kokoh dalam bertahan, pemain asal Slovakia juga tajam saat membantu serangan. Skriniar sudah mencetak tiga gol di Serie A.
Kemajuan pesat yang dialami oleh Skriniar dinilai tidak lepas dari arahan Luciano Spalletti sebagai pelatih Inter.
Skriniar baru lima bulan bermain di Inter dan masih banyak pekerjaan menunggunya. Masih banyak juga prestasi yang akan diraih dengan Inter. Target utama adalah meraih scudetto dan bermain di Liga Champions pada musim depan, tutup Csonto.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Presiden Madrid Sesumbar Ronaldo Menangkan Ballon dOr Lagi
Liga Spanyol 3 Desember 2017, 18:07 -
Real Madrid Belum Kibarkan Bendera Putih
Liga Spanyol 3 Desember 2017, 17:33 -
Bos Leipzig Bantah Rumor Werner ke Madrid
Liga Eropa Lain 3 Desember 2017, 15:51 -
Bos Mesir Ungkap Ketertarikan Madrid Pada Salah
Liga Inggris 3 Desember 2017, 14:14 -
Madrid Ditahan Bilbao, Casemiro: Bolanya Tak Mau Masuk
Liga Spanyol 3 Desember 2017, 13:45
LATEST UPDATE
-
Pemerintah Inggris Resmi Dukung Rencana MU Bangun Stadion Baru
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:49 -
MU Ingin Boyong Gelandang Timnas Jerman Jebolan Man City
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:40 -
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Korea Selatan Gagal Menang Lawan Oman
Asia 20 Maret 2025, 22:49
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40