Setelah Sembilan Tahun Puasa, Kini Saatnya Inter Milan Juara

Dimas Ardi Prasetya | 25 September 2019 17:46
Setelah Sembilan Tahun Puasa, Kini Saatnya Inter Milan Juara
Inter Milan (c) AP Photo

Bola.net - Eks kiper Inter Milan Julio Cesar mengatakan musim 2019-20 ini Nerrazurri berpeluang besar untuk bisa mengakhiri puasa gelarnya di pentas Serie A.

Inter terakhir kali meraih Scudetto pada musim 2009-10. Saat itu Nerrazurri masih diarsiteki oleh Jose Mourinho.

Advertisement

Musim ini, Inter memiliki skuat yang sangat kuat. Mereka juga dilatih oleh pelatih sekaliber Antonio Conte.

Inter pun digadang-gadang bakal jadi juara pada musim ini. Nerrazurri pun menunjukkan bahwa mereka memang kandidat kuat peraih Scudetto setelah meraih hasil 100 persen dari empat pertandingan di Serie A.

1 dari 2 halaman

Optimis

Cesar termasuk salah satu pihak yang merasa optimis bahwa musim ini Inter bisa juara. Menurutnya, Conte tak akan membuat pengalamannya bersama Juventus menghalanginya membawa Nerrazurri mengakhiri puasa gelarnya.

“Setelah sembilan tahun tanpa Scudetto, sudah saatnya mereka memenangkannya. Banyak yang meragukan Conte, mungkin karena masa lalu Juventus," ucapnya pada Gazzetta dello Sport.

"Ini omong kosong: ia profesional hebat dan jerseynya tidak masuk hitungan. Ia adalah Pelatih top," puji Cesar.

2 dari 2 halaman

Pertahanan Solid

Cesar kemudian membahas salah satu lini yang dianggapnya bisa menjadi kunci sukses Inter. Lini yang dimaksud adalah lini belakang plus kiper.

Pria asal Brasil ini memuji kualitas yang dimiliki oleh Samir Handanovic. Dengan kian juga dengan Diego Godin, Milan Skriniar dan Stefan de Vrij. Menurutnya jika mereka sudah menyatu, maka sulit bagi tim-tim lawan untuk menjebol pertahanan Nerrazurri.

“Handanovic, Godin, De Vrij, dan Skriniar secara individual sangat kuat. Jika, seperti yang saya yakini, mereka berhasil menjadi satu kesatuan, mereka akan membentuk sebuah blok," cetusnya.

“Kami banyak memoles pertahanan di Italia. Namun, sebelum mengatakan bahwa mereka yang terbaik, mereka harus menang: mereka butuh hasil, itu sepakbola," pungkas Cesar.

Inter Milan saat ini berada di peringkat kedua klasemen sementara Serie A dengan koleksi 12 poin. Mereka tergusur dari Juventus yang mengoleksi 13 poin setelah menang atas Brescia di pekan kelima. Inter sendiri baru akan melakoni laga pekan kelima melawan Lazio pada Kamis (26/09/2019) dini hari WIB.

(Gazzetta dello Sport)