Setelah Pogba, Juventus Siapkan Manuver untuk Bajak David De Gea
Serafin Unus Pasi | 26 September 2022 19:54
Bola.net - Klub Serie A, Juventus nampaknya masih tertarik untuk membajak pemain Manchester United. Nama terbaru yang jadi incaran Si Nyonya Tua adalah sang penjaga gawang, David De Gea.
Di musim panas kemarin, Juventus berhasil mendapatkan salah satu pemain Manchester United. Mereka mengamankan jasa Paul Pogba dalam status bebas transfer.
Pogba bukan satu-satunya pemain free transfer yang didatangkan Juventus. Ada juga Angel Di Maria yang juga direkrut secara gratisan di musim panas kemarin.
Calciomercato mengklaim bahwa Juventus saat ini kembali mengarahkan radar mereka ke Manchester United. Mereka tertarik untuk merekrut David De Gea di tahun 2023.
Simak situasi transfer De Gea di bawah ini.
Butuh Kiper Baru
Menurut laporan tersebut, Juventus sangat tertarik merekrut David De Gea. Karena mereka butuh pengganti untuk Wojciech Szczesny.
Kiper timnas Polandia itu performanya sudah mulai menurun. Sehingga mereka butuh kiper baru yang bisa menggantikan perannya.
De Gea sendiri dinilai opsi yang ideal karena performanya masih sangat oke di bawah mistar gawang MU. Jadi Juventus tertarik membajaknya.
Manfaatkan Situasi
Menurut laporan tersebut, ada alasan mengapa Juventus mengincar jasa De Gea.
Mereka tahu kontrak De Gea di MU akan habis pada tahun 2023 mendatang. Sejauh ini MU masih galau apakah mau memperpanjang kontraknya atau tidak.
Itulah mengapa Juventus mencoba peruntungan mereka untuk mengamankan jasa sang kiper di tahun 2023 mendatang.
Masih Ingin Bertahan
Dalam wawancaranya baru-baru ini, De Gea menyebut bahwa ia masih ingin bertahan di Manchester United.
Ia merasa masih cukup layak untuk bermain di Old Trafford jadi ia berharap segera mendapatkan tambahan kontrak dari manajemen MU.
Klasemen Premier League
(Calciomercato)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juventus Hidupkan Lagi Ketertarikan Terhadap Adama Traore
Liga Italia 25 September 2022, 05:03 -
Proyek Regenerasi Arsenal Belum Berhenti, Sasaran Selanjutnya: Fabio Miretti
Liga Inggris 24 September 2022, 23:47 -
Gokil! Arsenal Bakal Duetkan Gabriel Jesus dan Dusan Vlahovic di 2023?
Liga Inggris 24 September 2022, 18:40 -
7 Tim Serie A yang Belum Terkalahkan di Kandang Sendiri Musim Ini
Liga Italia 24 September 2022, 09:17 -
Bisa Diangkut Gratis, Juventus Incar Asensio
Liga Italia 24 September 2022, 06:01
LATEST UPDATE
-
Bintang Muda RB Leipzig Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:58 -
Syukurlah Fans MU! Cedera Ayden Heaven Tidak Parah dan Segera Latihan Lagi!
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:50 -
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39