Seedorf Puas Dengan Kinerja Taarabt

Editor Bolanet | 24 Februari 2014 00:42
Seedorf Puas Dengan Kinerja Taarabt
Taarabt dipuji Seedorf. (c) afp
- Pelatih AC Milan, Clarence Seedorf, memuji performa yang ditunjukkan oleh Adel Taarabt sejak didatangkan dari pada Januari kemarin.

Pujian itu dilayangkan oleh Seedorf setelah Milan menang atas Sampdoria dengan skor 0-2 di Luigi Ferraris pada Giornata 25, Minggu (23/02). Taarabt sendiri mencetak satu gol dan terlibat pada gol kedua yang dicetak oleh Adil Rami di laga tersebut.

Taarabt bermain sangat baik lawan Sampdoria, ujar pelatih asal Belanda itu pada konferensi pers usai laga.

Saya puas dengan kinerjanya sejak ia didatangkan ke San Siro. Fleksibilitasnya sangat membantu tim ini. Ia bisa dimainkan di tiga posisi yang berbeda di belakang striker, sambung Seedorf.

Taarabt sendiri didatangkan oleh Milan dengan status pinjaman hingga akhir musim ini. Namun, setelah masa peminjaman itu usai, Rossoneri bisa membelinya secara permanen. [initial]

 (gl/dim)