Saksikan Laga di Cesena, Mancini Merapat ke Inter?

Editor Bolanet | 28 Oktober 2014 13:53
Saksikan Laga di Cesena, Mancini Merapat ke Inter?
Roberto Mancini. (c) AFP
- Roberto Mancini memantik spekulasi jika dirinya bakal pulang ke Inter Milan setelah diketahui hadir di Stadio Manuzzi kala Nerazzurri menghadapi akhir pekan kemarin.

Spekulasi memang berkembang jika nasib pelatih Inter saat ini, Walter Mazzarri bakal ditentukan dua laga ke depan, bahkan meski rumor itu coba dimentahkan oleh presiden klub, Erick Thohir sekalipun.

Sebagaimana dilaporkan Gazzetta dello Sport, andai nantinya Mazzarri digusur maka posisinya bakal segera diberikan pada Mancini, sosok yang sukses memberi Inter tiga gelar scudetti beruntun. Apalagi ia nampak berbicara hangat dengan beberapa direktur Inter di kandang Cesena, termasuk Piero Auslio dan Michael Bolingbroke.

Kini nama pelatih 49 tahun itu pun dipercaya jadi kandidat kuat pengganti Mazzarri, bersaing dengan eks manajer Manchester United, David Moyes yang sebelumnya juga menyeruak ke permukaan. (gaz/row)