Saingi Barcelona, Inter Milan Juga Kejar Daley Blind
Serafin Unus Pasi | 4 Juni 2018 12:07
Bola.net - - Rencana Barcelona untuk menggaet Daley Blind di musim panas ini terancam gagal. Klub Liga Italia, Inter Milan disebut akan mengejar pemain Manchester United itu di musim panas nanti.
Blind sendiri beberapa waktu yang lalu memberikan pernyataan mengenai masa depannya. Ia mengaku tengah mempertimbangkan untuk hengkang dari Old Trafford setelah ia hanya tampil empat kali di ajang EPL musim ini.
Meski jarang bermain, Blind tidak sepi peminat. Klub La Liga, Barcelona dikabarkan sangat tertarik untuk mendapatkan jasanya di musim panas nanti.
Namun dilansir dari Gazzetta Dello Sport, Juara Liga Spanyol itu bukanlah satu-satunya peminat Blind. Pasalnya Inter Milan juga tertarik untuk mendatangkan sang pemain.
Solusi Murah Meriah
Namun Inter sendiri dikabarkan memiliki masalah keuangan. Alhasil mereka tidak memiliki banyak uang untuk dihabiskan di bursa transfer kali ini, sehingga Blind yang memiliki banderol murah bisa menjadi opsi yang bagus untuk Inter.
Inter sendiri kabarnya siap memberikan jaminan bermain yang reguler untuk pemain asal Belanda itu. Aspek itu diyakini akan membuatnya lebih terpikat pindah ke Italia ketimbang pindah ke Barcelona.
Pemain Serba Bisa
Ia biasanya dimainkan sebagai bek kiri. Namun ia juga bisa bermain sebagai bek tengah dan juga bisa beroperasi di posisi gelandang bertahan. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Presiden Barca Dukung Messi Juara Piala Dunia 2018
Piala Dunia 3 Juni 2018, 23:03 -
Dekati Griezmann, Barcelona Terancam Hukuman FIFA Lagi?
Liga Spanyol 3 Juni 2018, 22:01 -
Pemain Barcelona Desak Klub Pulangkan Thiago
Liga Spanyol 3 Juni 2018, 03:50 -
Dembele Masih Punya Masa Depan di Barcelona
Liga Spanyol 3 Juni 2018, 00:50 -
Saking Hebatnya, Messi Juga Bisa Sukses di Dunia Tenis
Liga Spanyol 3 Juni 2018, 00:11
LATEST UPDATE
-
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:17 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:15 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:13 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:11 -
Timnas Inggris Terlalu Bergantung pada Jude Bellingham?!
Piala Dunia 23 Maret 2025, 08:00 -
Jordan Henderson dan Perjalanan 700 Kilometer untuk Tonton Final Euro 2024
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:45 -
Cristiano Ronaldo Tanggapi Selebrasi 'Siu' Rasmus Hojlund: Bukan Masalah
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:30 -
Barcelona Fokus Rekrut Striker Baru, Luis Diaz Jadi Target Utama
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:15 -
Chelsea Siapkan Lima Wonderkid untuk Masa Depan Klub
Liga Inggris 23 Maret 2025, 07:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39