Ronaldo Tak Tutup Kemungkinan Jadi Pelatih Setelah Pensiun
Aga Deta | 4 Mei 2019 17:30
Bola.net - - Bintang Juventus Cristiano Ronaldo memberikan komentarnya soal peluang untuk menjadi pelatih suatu saat nanti. Ia mengaku tidak menutup peluang tersebut setelah gantung sepatu.
Ronaldo mempunyai karier yang sangat cemerlang dalam dunia sepak bola. Pemain Portugal itu berhasil menyabet lima gelar Ballon d’Or, lima Liga Champions dan banyak gelar lainnya.
Saat ini Ronaldo bermain untuk Juventus dengan kontrak hingga 2022. Sebelum datang ke Italia, Ronaldo meraih kesuksesan bersama Real Madrid dan Manchester United.
Jadi Pelatih
Ronaldo saat ini sudah berusia 34 tahun dan tidak lama lagi mungkin akan pensiun. Ronaldo mengaku bisa melanjutkan kariernya sebagai pelatih setelah gantung sepatu.
“Saya tidak menutup kemungkinan itu (untuk menjadi pelatih),” kata Ronaldo kepada majalah ICON, dikutip dari Soccerway.
Proses Adaptasi
Ronaldo membantu Juve memenangkan Serie A dan Supercoppa Italiana pada musim pertamanya bersama Si Nyonya Tua. Dia mencetak 27 gol dari 40 pertandingan. Ronaldo mengaku senang proses adaptasinya di Turin.
“Anda harus rendah hati, belajar seperti tidak tahu segalanya. Jika Anda pintar, Anda mendapatkan hal-hal kecil yang membuat Anda lebih baik sebagai atlet,” lanjutnya.
“Di Juve saya beradaptasi dengan sempurna. Mereka melihat tidak ada yang salah tentang saya. Dia Cristiano dan dia orang yang apa adanya karena dia menjaga dirinya sendiri.
“Itu hal yang diucapkan dan juga harus dilakukan. Mengapa saya memenangkan lima Ballon d’Or dan lima (Liga) Champions?”
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cristiano Ronaldo Terus Diminta Kembali ke Real Madrid
Liga Spanyol 3 Mei 2019, 23:00 -
Sedikit Lagi, Juventus Dapatkan Bek Muda Genoa
Liga Italia 3 Mei 2019, 22:30 -
Juventus Ajukan Tawaran Perdana Untuk Federico Chiesa
Liga Champions 3 Mei 2019, 21:00 -
Romelu Lukaku Serius Pertimbangkan Hengkang dari MU
Liga Inggris 3 Mei 2019, 16:00 -
Adrien Rabiot Merapat ke Juventus
Liga Italia 3 Mei 2019, 15:40
LATEST UPDATE
-
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46 -
Krisis Bek Melanda Bahrain Jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:15 -
Hasil Lengkap dan Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 22 Maret 2025, 10:51 -
Update Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 22 Maret 2025, 10:49
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39