Roma vs Inter: Kenangan De Rossi Main Lawan Nerazzurri
Gia Yuda Pradana | 10 Februari 2024 11:03
Bola.net - AS Roma dan Inter Milan akan berjumpa di Olimpico pada pekan ke-24 Serie A 2023/2024. Laga Roma vs Inter ini akan kick-off Minggu, 11 Februari 2024, jam 00:00 WIB, siaran langsung beIN 1 dan live streaming di Vidio.
Pada pada pekan ke-10 lalu, Roma yang masih dilatih Jose Mourinho kalah 0-1 di kandang Inter. Gol pembeda diciptakan oleh Marcus Thuram di menit 81.
Kali ini, Roma akan menjamu Inter bersama pelatih baru mereka, Daniele De Rossi.
De Rossi adalah mantan gelandang Roma periode 2001-2019. Selama masih aktif sebagai pemain, berdasarkan statistik Transfermarkt, dia pernah 41 kali melawan Inter. Hasilnya adalah 14 kali menang, 12 kali seri, dan 15 kali kalah.
Singkatnya, De Rossi punya cukup banyak kenanangan bermain melawan Nerazzurri.
Kata De Rossi tentang Inter
"Kami pernah bersaing untuk gelar liga dan Coppa Italia dengan mereka, selain beberapa Coppa Italia dan Supercoppa Italiana, mereka lebih unggul," kata De Rossi, seperti dikutip Football Italia.
"Saya kecewa karena kami sudah bermain di San Siro (pada pertemuan pertama musim ini) karena saya menganggapnya sebagai stadion paling menarik setelah stadion kami."
"Laga nanti akan menjadi laga yang sama menantangnya dan sama menariknya seperti tahun-tahun sebelumnya," imbuh sang pelatih.
Roma racikan De Rossi sudah menang atas Verona, Salernitana, dan Cagliari. Di atas kertas, tiga pertandingan itu bisa dibilang lebih mudah daripada pertandingan melawan Nerazzurri nanti.
Kabar Renato Sanches and Chris Smalling
"Renato Sanches adalah elemen fundamental, sama seperti yang lainnya," lanjut De Rossi.
"Kondisi fisik mereka sudah semakin mendekati rekan-rekan setim lainnya. Mereka telah berlatih bersama, juga mendapatkan porsi tambahan."
"Saya belum banyak melihat mereka di lapangan. Namun, dari sedikit yang sudah saya lihat, mereka akan menjadi penting bagi kami," ujarnya.
Sumber: Football Italia
Hasil dan Jadwal Serie A 2023/2024 Pekan 24
Sabtu, 10 Februari 2024
02:45 WIB Salernitana 1-3 Empoli
21:00 WIB Cagliari vs Lazio
Minggu, 11 Februari 2024
00:00 WIB AS Roma vs Inter Milan
02:45 WIB Sassuolo vs Torino
18:30 WIB Fiorentina vs Frosinone
21:00 WIB Bologna vs Lecce
21:00 WIB Monza vs Hellas Verona
Senin, 12 Februari 2024
00:00 WIB Genoa vs Atalanta
02:45 WIB AC Milan vs Napoli
Selasa, 13 Februari 2024
02:45 WIB Juventus vs Udinese
Klasemen Serie A
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cekcok di Ruang Ganti Lazio, 'Virus' AS Roma Menyeberang?
Liga Italia 7 Februari 2024, 12:09 -
Hidup AS Roma Setelah Jose Mourinho
Liga Italia 7 Februari 2024, 11:44 -
Pesan De Rossi buat Lukaku dan Paredes: Kalau Unggul 4-0, Jangan Bertindak Bodoh
Liga Italia 6 Februari 2024, 15:57 -
Cincin Penanda Pengkhianatan AS Roma pada Jose Mourinho
Liga Italia 6 Februari 2024, 15:39 -
Liga Italia 6 Februari 2024, 14:19
LATEST UPDATE
-
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 21 Maret 2025, 07:35 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 21 Maret 2025, 07:32 -
Reaksi Bijak Marselino Ferdinan Usai Timnas Indonesia Dipermak Australia 1-5
Tim Nasional 21 Maret 2025, 07:18
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39