Roma Segel Transfer Kessie?
Serafin Unus Pasi | 29 April 2017 12:20
Bola.net - - Klub Serie A, AS Roma dikabarkan sudah mencapai kesepakatan untuk mendatangkan gelandang Atalanta, Franck Kessie. Kubu Giallorossi dikabarkan harus membayar sebesar 30 Juta Euro untuk mendaratkan sang pemain ke Olimpico Stadium musim depan.
Gelandang berusia 20 tahun ini merupakan salah satu talenta muda yang bersinar di Atalanta musim ini. Penampilan cemerlangnya di lini tengah membuatnya kerap dijuluki sebagai The New Yaya Toure.
Bintang Timnas Pantai Gading ini memang menarik banyak minat klub-klub top Eropa musim ini. Ia bahkan dikabarkan hampir hengkang ke Chelsea pada bursa transfer musim dingin kemarin.
Namun menurut laporan Sky Italia, Kessie tidak akan meninggalkan Italia pada musim panas nanti. Ia dikabarkan sudah sepakat untuk bergabung dengan AS Roma begitu bursa transfer musim panas nanti.
Kubu serigala ibukota tersebut kabarnya sudah mencapai kata sepakat dengan manajemen Atalanta mengenai transfer Kessie. Mereka disebut akan membayar sebesar 30 Juta Euro untuk mendapatkan tanda tangan sang pemain.
Transfer Kessie ini sudah hampir selesai dan akan segera diumumkan ke publik dalam waktu dekat. Namun Roma dikabarkan masih melakukan negosiasi terkait gaji sang pemain sebelum meresmikan transfer ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Data dan Fakta Serie A: AS Roma vs Lazio
Liga Italia 28 April 2017, 11:37 -
Prediksi AS Roma vs Lazio 30 April 2017
Liga Italia 28 April 2017, 11:29 -
Juve Bisa Pastikan Scudetto di Pekan 35? Ini Komentar Allegri
Liga Italia 28 April 2017, 10:45 -
Totti: Steven Gerrard Lawan Saya Yang Paling Tangguh
Liga Champions 27 April 2017, 21:37 -
Roma Akan Telikung Pemain Bidikan Chelsea
Liga Italia 27 April 2017, 20:31
LATEST UPDATE
-
Indonesia vs Bahrain: Duel Sengit Perebutan Tiket Piala Dunia 2026
Tim Nasional 24 Maret 2025, 02:07
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39