Roberto Mancini Sarankan Nicolo Zaniolo Segera Pergi dari AS Roma
Abdi Rafi Akmal | 24 Januari 2023 09:00
Bola.net - Nicolo Zaniolo tengah menjadi bahan pembicaraan utama di AS Roma. Sang pemain meminta untuk pergi.
Padahal, namanya melambung selama berseragam Giallorosi. Kontraknya di Roma pun masih ada hingga 2024 mendatang.
Namun, manajer AS Roma Jose Mourinho secara terbuka menyampaikan kepada publik bahwa Zaniolo meminta untuk pergi dari Roma. Klub mengizinkannya selama ada tawaran yang bagus.
Pelatih timnas Italia Roberto Mancini juga menyarankan pemain berusia 23 tahun itu segera keluar dari Roma. Menurutnya, Zaniolo bisa mencari klub lain untuk memaksimalkan bakatnya.
Diincar Sejumlah Klub
Zaniolo tidak perlu bingung harus mencari klub mana. Saat ini, setidaknya ada lima klub menginginkan jasa sang pemain.
“Saya rasa dia harus segera menempatkan dirinya di pintu keluar Roma,” ucap Mancini dilansir dari Roma Press.
“Dia harus segera pergi dari skema manajer dan tim. Hal yang sama yang dilakukan semua pemain jika ingin berkembang,” lanjut dia.
Pemain Berbakat
Sejatinya, Zaniolo sempat menunjukkan potensi di Roma. Momen pembuktiannya hadir saat musim 2019/2020 atau tahun keduanya di Roma.
Zaniolo di musim itu mampu melesakkan total enam gol dari 26 pertandingan di Liga Italia. Sejauh ini, itu adalah pencapaian terbaiknya.
Sedangkan di musim ini, Zaniolo tampak kesulitan. Sang pemain baru mencetak satu gol dari 13 pertandingan di Serie A.
Keluarkan Bakat Terbaik
Maka dari itu, Mancini merasa Zaniolo harus mengambil tantangan baru dengan mencari klub lain.
“Sejak pertama saya melihatnya, rasa dia adalah anak yang brilian dengan kualitas yang sangat hebat,” pujinya.
“Hal terpenting saat ini untuk dirinya adalah mampu mengeluarkan seluruh bakat yang dimilikinya,” tandas Mancini.
Sumber: Roma Press
Klasemen Serie A 2022/2023
Coba Baca yang Ini Juga!
- Prediksi Lazio vs AC Milan 25 Januari 2023
- Diincar Banyak Tim Besar, Nicolo Zaniolo Justru Ingin Bela Tottenham
- Man of the Match Inter Milan vs Empoli: Andre Onana
- Hasil Lengkap dan Daftar Top Skor Liga Italia 2022-2023
- Poin Liga Italia 2022-2023: Inter Milan Kalah, Napoli Semakin Jauh!
- Hasil Liga Italia Tadi Malam: Inter Keok, Bologna-Cremonese Imbang
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Milan Terancam Dikalahkan Roma Dalam Perburuan Hakim Ziyech
Liga Italia 23 Januari 2023, 21:40 -
Manchester United Ramaikan Perburuan Nicolo Zaniolo?
Liga Inggris 23 Januari 2023, 21:00 -
Mourinho Ungkap Pemain Incaran Milan dan Tottenham ini Ingin Cabut dari Roma
Liga Italia 23 Januari 2023, 20:56 -
Zaniolo Ingin Tinggalkan AS Roma, AC Milan Siap Menampung
Liga Italia 23 Januari 2023, 16:40 -
Secuil Kabar Bagus Buat Milan, Zaniolo Buka Pintu Bermain di San Siro
Liga Italia 22 Januari 2023, 16:50
LATEST UPDATE
-
Semangat Menggelora! Justin Hubner Tegaskan Tidak Takut Hadapi Bahrain
Tim Nasional 23 Maret 2025, 18:10 -
Badai di Australia, Pelangi di SUGBK?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 17:00 -
Jadwal Lengkap Premier League 2024/2025 di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 23 Maret 2025, 16:58
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39