Reuni Kolarov dan Dzeko di Olimpico
Gia Yuda Pradana | 24 Juli 2017 13:11
Bola.net - - Bek Serbia Aleksandar Kolarov telah resmi bergabung dengan AS Roma dari Manchester City. Kolarov pun bereuni dengan mantan rekannya ketika di City, yakni striker Bosnia Edin Dzeko.
Bagi Kolarov, ini adalah periode keduanya di Italia, setelah sebelumnya memperkuat Lazio 2007-2010. Di Olimpico, Kolarov bertemu lagi dengan Dzeko, yang sudah berseragam Roma sejak dua musim lalu.
Dzeko? Saya dan Edin sudah melakukan kontak sejak dia meninggalkan City, kata Kolarov kepada Roma TV, seperti dikutip Football Italia.
Saya bertanya kepadanya tentang Roma. Dia menceritakan banyak hal, semuanya menyenangkan. Saya senang bisa bermain lagi dengannya.
Kolarov lalu mengungkapkan ambisinya bersama Roma. Sama seperti Giallorossi, dia juga ingin memenangkan setiap pertandingan.
Target saya adalah untuk selalu menang. Saya akan memberikan 100 persen di setiap pertandingan dan berusaha memenangi beberapa trofi.
Target Roma? Sama, menang di setiap pertandingan. Setelah itu, lihat saja kami akan finis di mana. Yang penting, standarnya harus selalu tinggi.
Kolarov kembali ke ibu kota Italia, tapi kali ini dengan seragam yang berbeda. Bagi para tifosi Lazio, ini ibarat sebuah pukulan.
Apa saya tetap mengikuti perkembangan Serie A sejak hengkang dari Lazio? Ya, karena ada banyak eks Serie A di City waktu itu. Saya praktis mengikuti Serie A setiap minggu. Sekarang, sepakbola Italia sudah kembali seperti dahulu. Ini liga yang sangat kompetitif.
Lazio? Saya tak bisa dan takkan membantah masa lalu saya, tapi saya sekarang di Roma. Sama seperti saya memberikan 100 persen untuk Lazio, saya juga akan memberikan 100 persen untuk Roma. Lazio adalah sebuah pengalaman yang indah, tapi selama di sini (Roma) mereka adalah rival di atas lapangan, pungkas Kolarov.
Klik juga:
- Valero: Ke Liga Champions Dengan Inter
- Bonucci: Cristiano Ronaldo dan Pirlo Yang Terbaik
- Derita dan Sesal Cerci Dari Masa-masa Suram di Atletico Madrid
- Bonucci, Dari Striker ke Bek Sentral
- Insigne 'Diincar' Super-agent Mino Raiola
- Bonucci: Milan Punya Tradisi dan Mental Juara
- Milinkovic-Savic Dibanderol Lebih Mahal Dari Rui Costa
- Blanc Ungkap Keinginan Latih Inter Milan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mendy Konfirmasi Sedang Menuju LA untuk Gabung City
Liga Inggris 23 Juli 2017, 17:39 -
Danilo Girang Bisa Gabung City
Liga Inggris 23 Juli 2017, 16:32 -
Danilo Resmi Hijrah dari Madrid ke City
Liga Inggris 23 Juli 2017, 15:45 -
Zidane Konfirmasikan Hengkangnya Danilo
Liga Spanyol 23 Juli 2017, 10:28 -
Cinta Lazio, Kolarov Kini Malah Gabung Roma
Liga Italia 23 Juli 2017, 06:26
LATEST UPDATE
-
Ambisi Pribadi yang Justru Menelan Patrick Kluivert
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:20 -
Diogo Costa Bocorkan Obrolan dengan Ronaldo Sebelum Hentikan Penalti Eriksen
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:15 -
Tampil Gemilang Musim Ini, Ousmane Dembele Pantas Raih Ballon d'Or?!
Liga Eropa Lain 21 Maret 2025, 14:45 -
Bologna: Bukti Perencanaan Lebih Penting dari Pemain Bintang
Liga Italia 21 Maret 2025, 14:13 -
Maarten Paes di Timnas Indonesia: 14 Kali Kebobolan dari 7 Laga
Tim Nasional 21 Maret 2025, 13:45 -
Padahal Pegang Rekor, Harry Kane Merasa Gol-Golnya Dianggap Remeh
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39