RedBird Resmi Akuisisi AC Milan dari Elliott Senilai Rp18,7 Triliun!
Ari Prayoga | 1 Juni 2022 16:47
Bola.net - Jawara Serie A 2021/22, AC Milan pada Rabu (1/6/2022) sore WIB mengumumkan bahwa telah tercapai kesepakatan akuisisi klub yang melibatkan RedBird Capital Partners dan Elliott Advisors.
Dalam pengumuman ini, Milan menyebut bahwa RedBird akan mengakuisisi Rossoneri dari Elliott. Proses menuju kepemilikan baru ini akan berlangsung pada musim panas ini dan dipastikan tak akan lebih lama dari September 2022.
RedBird mengakuisisi Milan dari Elliott dengan nilai 1,2 miliar Euro atau setara dengan kurang lebih 18,7 triliun Rupiah. Elliott nantinya tetap akan memegang saham minoritas dan memiliki perwakilan di jajaran direksi.
Kebanggaan RedBird
RedBird lewat sang pendiri, Gerry Cardinale menyatakan bahwa pihaknya sangat bangga bisa menjadi bagian dari Milan yang telah berkembang pesat di bawah kendali Elliott.
“Kami merasa terhormat menjadi bagian dari sejarah AC Milan yang termasyhur dan bersemangat untuk memainkan peran di babak berikutnya Klub karena kembali ke tempat yang seharusnya di puncak sepakbola Italia, Eropa, dan dunia,"
"Filosofi investasi dan rekam jejak RedBird dalam kepemilikan tim telah menunjukkan bahwa klub sepak bola dapat menjadi sukses di lapangan dan berkelanjutan di luarnya - kami menantikan kemitraan jangka panjang dengan klub, tim manajemennya, dan Milanisti di seluruh dunia untuk terus mendorong Milan di tahun-tahun mendatang."
Rasa Terima Kasih Elliott
Sementara itu, Elliott lewat pernyataan resmi mereka mengucapkan rasa terima kasih tak terhingga terhadap suporter Milan yang dikenal dengan Milanisti atas kepercayaan dan dukungan mereka.
"Kami tak bisa melakukan semua ini tanpa kepercayaan yang Anda berikan kepada kami. Kami berterima kasih atas hal tersbeut, dan kami menyebutnya sebagai hak istimewa untuk tetap terlibat dekat dengan institusi hebat ini,"
"Merupakan sebuah kehormatan bisa menjadi pelayan bagi klub hebat ini, tetapi kami akan selalu ingat bahwa klub ini benar-benar milik kalian, rakyat Milanista!"
Klasemen Akhir Serie A 2021/22
Sumber: AC Milan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Paolo Maldini: Rafael Leao Adalah Berlian!
Liga Italia 31 Mei 2022, 14:16 -
AC Monza vs AC Milan, Derbi Berlusconi
Liga Italia 31 Mei 2022, 12:00 -
Milan Segera Dapatkan Gelandang Baru Pada Musim Panas 2022 Ini
Liga Italia 30 Mei 2022, 17:45 -
Pekan Depan, RedBird Tuntaskan Akuisisi AC Milan dari Elliott
Liga Italia 30 Mei 2022, 06:53
LATEST UPDATE
-
Prediksi Formasi Juventus Era Igor Tudor: 3-4-2-1 atau 3-4-1-2?
Liga Italia 24 Maret 2025, 21:58 -
Lepas Christian Eriksen, MU Bakal Kejar Gelandang Newcastle Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 21:06 -
Profil Igor Tudor: Kembalinya Sang Mantan ke Juventus
Liga Italia 24 Maret 2025, 20:51 -
Manchester United Hidupkan Minat Pada Bomber Ajax Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 20:39
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23