Recomended Seller! Juventus Mau Belanja Pemain Lagi dari Manchester United
Serafin Unus Pasi | 3 Oktober 2023 23:20
Bola.net - Klub Serie A, Juventus dilaporkan akan kembali berbelanja di Manchester United. Kali ini, Si Nyonya Tua akan mencoba merekrut Victor Lindelof dari Old Trafford.
Juventus memang memiliki hubungan yang baik dengan Manchester United. Mereka beberapa kali melakukan aktivitas jual beli pemain dengan Setan Merah.
Terbaru, Juventus berhasil mendapatkan jasa Paul Pogba dari MU. Sang gelandang direkrut dengan status free agent di tahun 2022 kemarin.
Fichajes melaporkan bahwa Juventus ingin merekrut satu pemain MU lagi dalam waktu dekat lagi. Mereka dilaporkan ingin merekrut Victor Lindelof dari Setan Merah.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Perkuat Lini Pertahanan
Menurut laporan tersebut, Massimiliano Allegri dikabarkan ingin menambah amunisi di lini pertahanan timnya.
Ini disebabkan stok bek tengah Juventus saat ini cukup terbatas. Sehingga ia butuh tambahan tenaga di sektor itu.
Lindelof sendiri dinilai punya talenta di atas rata-rata. Jadi bek timnas Swedia itu dianggap bisa membuat lini pertahanan Juventus lebih kuat.
Mulai Dekati
Laporan tersebut mengklaim bahwa Juventus diam-diam sudah mulai bermanuver untuk mendapatkan jasa Lindelof.
Mereka dilaporkan sudah mulai membujuk Lindelof cabut dari MU. Karena kontraknya akan habis di musim panas 2024 nanti.
Juventus berharap bisa mendapatkan Lindelof secara cuma-cuma, karena keuangan mereka dilaporkan tidak berada di level yang baik belakangan ini.
Janjikan Jam Bermain Reguler
Laporan itu mengklaim bahwa Juventus sudah menyiapkan bujuk rayu agar Lindelof mau pindah ke Turin.
Mereka menjanjikan posisi bek tengah utama di skuat mereka, karena di MU Lindelof hanya berstatus sebagai pemain pelapis.
Klasemen Serie A
(Fichajes)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sikut MU, Arsenal Ramaikan Perburuan Adrien Rabiot
Liga Inggris 2 Oktober 2023, 18:00
LATEST UPDATE
-
Timnas Indonesia Memang Kuat, Tapi Bahrain Datang untuk Menang!
Tim Nasional 24 Maret 2025, 19:11 -
Kondisi Prima, Timnas Bahrain Siap Kalahkan Timnas Indonesia di SUGBK
Tim Nasional 24 Maret 2025, 18:54 -
Kabar Baik atau Kabar Buruk, Fans MU? Andre Onana Mau Pindah ke Arab Saudi
Liga Inggris 24 Maret 2025, 18:45 -
Chelsea Harus Bayar Rp100 Miliar Jika Batalkan Transfer Jadon Sancho
Liga Inggris 24 Maret 2025, 17:41 -
Gaji Igor Tudor di Juventus Terungkap
Liga Italia 24 Maret 2025, 17:12
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23