Ranocchia Bakal Ditawar 10 Juta Euro

Editor Bolanet | 29 Desember 2015 09:02
Ranocchia Bakal Ditawar 10 Juta Euro
Andrea Ranocchia (c) FC Internazionale
- Inter Milan berniat melego bek Andrea Ranocchia di bursa transfer Januari. Pemain yang musim lalu menjabat kapten Inter itu punya satu peminat serius dari Premier League, yaitu Norwich City.


Menurut laporan Sportmediaset, Norwich siap menebus Ranocchia dengan harga cukup mahal. The Canaries bakal mengajukan tawaran sekitar €10 juta untuk coba memboyongnya dari Giuseppe Meazza.


Norwich, yang saat ini berada di peringkat 14 klasemen sementara Premier League 2015/16, sedang berjuang untuk menjauh dari zona degradasi. Manajer Alex Neil butuh bek berkualitas untuk meningkatkan kekuatan lini belakang pasukannya.


Ranocchia dipandang sebagai rekrutan ideal. Tawaran di kisaran €10 juta pun mereka siapkan demi mencoba mengamankan jasanya.


Inter musim ini punya duet bek sentral tangguh yang jadi andalan mereka, yakni Jeison Murillo dan Miranda. Itu membuat Ranocchia tergusur ke bangku cadangan.


Inter ingin melepas Ranocchia, juga dan Nemanja Vidic. Jika Norwich datang dengan proposal senilai itu, besar kemungkinan Nerazzurri bakal menerimanya. [initial]


 (sms/gia)