Rahasia Inter Milan Kalahkan Udinese: Sang Pemain ke-12, Interisti!
Serafin Unus Pasi | 2 Mei 2022 12:00
Bola.net - Manajer Inter Milan, Simone Inzaghi memberikan kredit khusus bagi Interisti. Ia menyebut tanpa dukungan para loyalis mereka, Inter tidak bisa menang melawan Udinese.
Kemarin malam, Inter Milan bertamu ke markas Udinese. Mereka mencoba meraih tiga poin demi menjaga asa mereka untuk meraih scudetto.
Di laga ini, Udinese memberikan perlawanan yang sengit. Namun Inter berhasil menang dengan skor 2-1.
Inzaghi merasa girang melihat performa timnya di laga ini. "Kami menunjukkan karakter yang luar biasa hari ini," ujar Inzaghi kepada DAZN.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Lawan Berat
Menurut Inzaghi, Udinese benar-benar lawan yang berat. Sehingga Inter harus bekerja keras agar bisa mengamankan kemenangan di partai tersebut.
"Hari ini kami berhadapan dengan tim yang sangat tangguh. Mereka adalah tim kedua yang paling banyak meraih poin di bulan April,"
"Udinese tampil baik melawan Inter yang berdeterminasi untuk menang. Mereka benar-benar membuat segalanya menjadi sulit di pertandingan tadi,"
Berkat Fans
Inzaghi mempersembahkan kemenangan ini bagi para Interisti. Ia menyebut tanpa dukungan para fans loyal Inter itu, mereka mungkin gagal meraih poin penuh.
"Saya ingin berterima kasih kepada para fans yang hadir hari ini. Mereka membuat kami seakan-akan bermain di kandang kami sendiri,"
"Mereka benar-benar membantu mendorong kami dari awal hingga akhir sehingga kami bisa meraih kemenangan ini," ujarnya.
Laga Berikutnya
Inter Milan ditunggu dua jadwal sulit setelah ini.
Mereka akan berhadapan dengan Empoli sebelum menantang Juventus di Final Coppa Italia.
Klasemen Serie A
(DAZN)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Man of the Match AC Milan vs Fiorentina: Sandro Tonali
Liga Italia 1 Mei 2022, 22:22 -
Hasil Pertandingan AC Milan vs Fiorentina: Skor 1-0
Liga Italia 1 Mei 2022, 22:01 -
Man of the Match Juventus vs Venezia: Leonardo Bonucci
Liga Italia 1 Mei 2022, 19:35
LATEST UPDATE
-
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00 -
Diincar MU, Striker Eintracht Frankfurt Itu Siap Pindah Klub
Liga Inggris 22 Maret 2025, 20:28 -
Lupakan Australia, Timnas Indonesia Fokus Hadapi Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39