Radja: Uang dan Gaji Besar Bukan Segalanya

Editor Bolanet | 23 Juni 2013 20:00
Radja: Uang dan Gaji Besar Bukan Segalanya
Radja Nainggolan saat tampil bersama Jakarta All Star (c) Eggi Paksha
- Tengah menjadi buruan beberapa klub besar tak membuat seorang Radja Nainggolan besar kepala. Sebaliknya, pemain tersebut menegaskan bahwa gaji besar dan uang bukan segalanya.

Uang bukan yang utama, yang penting adalah kenyamanan dan visi permainan sebuah klub, kata Radja Nainggolan.

Gelandang berusia 25 tahun ini memang tengah ramai dikabarkan akan segera hengkang dari klub Cagliari. Tercatat nama-nama tim besar , AC Milan, Napoli, Inter Milan, AS Roma hingga Tottenham tertarik menggunakan jasanya.

Pada kesempatan tersebut, Radja mengakui ada ketertarikan dari Inter Milan dan AS Roma kepadanya. Namun ia mengaku belum bisa memberikan jawaban terkait transfer tersebut.

Inter Milan dan AS Roma yang saya tahu performa klubnya sedang menurun, dan mereka sedang mencari pemain untuk pembenahan. Walaupun, finansial Inter Milan lebih kuat, namun uang bukan segalanya, tandasnya.  (ant/dzi)