Punya Ronaldo, Juventus Masih Tetap Favorit Juara Serie A
Aga Deta | 8 September 2020 11:13
Bola.net - Mantan striker Inter Milan, Juary, membeberkan pendapatnya mengenai siapa yang bakal jadi juara Serie A musim depan. Ia percaya Juventus masih menjadi kandidat terkuat untuk meraih scudetto musim depan.
Pada musim lalu, Juventus berhasil menempati posisi teratas klasemen akhir Serie A dengan nilai 83. Mereka unggul satu angka atas Inter Milan yang berada di posisi kedua.
Gelar juara itu menjadi raihan scudetto ke-9 secara beruntun bagi Si Nyonya Tua. Hal itu sekaligus kian menancapkan dominasi mereka di kasta tertinggi sepak bola Italia.
Namun, Juventus melakukan pergantian pelatih pada musim panas ini. Mereka memecat Maurizio Sarri dan menggantinya dengan Andrea Pirlo.
Juventus Favorit
Banyak yang menilai Inter Milan bisa menjegal Juventus dalam perburuan gelar Serie A pada musim depan. Namun, Juary tidak berpikir demikian.
“Favorit untuk Scudetto? Saya pikir itu tetap Juventus, bahkan jika Inter bersama Conte bisa tampil dengan sangat baik," kata Juary kepada FcInterNews.
Punya Ronaldo
Cristiano Ronaldo mencetak 37 gol pada musim lalu. Juary menilai bintang Portugal itu masih tetap memainkan peran penting untuk Bianconeri musim depan.
"Juve bersama Cristiano Ronaldo, mereka selalu di depan semua orang," imbuh Juary.
"Mereka lebih kuat, kemudian di belakang mereka ada Inter dan Napoli, tapi saya pikir ini akan menjadi musim yang hebat dan kami juga akan mengawasi Atalanta.”
Sumber: Sempre Inter
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Luis Suarez Diklaim Memiliki DNA Juventus, Sepakat?
Liga Italia 7 September 2020, 23:43 -
Siapa yang Terbaik Bagi Juventus: Suarez Atau Cavani?
Liga Italia 7 September 2020, 21:27 -
Juventus Sepakati Kontrak Pribadi dengan Luis Suarez
Liga Italia 7 September 2020, 18:20 -
Jelang Pindah ke Juventus, Luis Suarez Dikucilkan di Barcelona
Liga Spanyol 7 September 2020, 16:20 -
Golongan Elit! Inilah 13 Pemain yang Pernah Main Bareng Ronaldo dan Messi Sekaligus
Liga Champions 7 September 2020, 13:31
LATEST UPDATE
-
Prediksi China vs Australia 25 Maret 2025
Piala Dunia 24 Maret 2025, 14:16 -
Andre Onana Tinggalkan Man United, Pindah ke Liga Arab Saudi?!
Liga Inggris 24 Maret 2025, 14:15 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 24 Maret 2025, 14:13 -
Prediksi Korea Selatan vs Yordania 25 Maret 2025
Piala Dunia 24 Maret 2025, 14:11 -
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 24 Maret 2025, 14:11 -
Perbedaan Dilatih Shin Tae-yong dan Patrick Kluivert Menurut Calvin Verdonk
Open Play 24 Maret 2025, 13:56 -
Federico Chiesa Bahagia di Liverpool Meski Minim Menit Bermain
Liga Inggris 24 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23