Preview: AS Roma vs Inter, Bentrokan Dua Ambisi
Editor Bolanet | 20 Januari 2013 14:00
Tuan rumah berambisi untuk meraih tiga poin saat bertemu Nerazzurri. Bukan hanya karena bermain di kandang sendiri, tiga poin akan mengamankan posisi Giallorossi di enam besar dari kejaran AC Milan.
Sementara Nerazzurri berhasrat untuk terus memberikan tekanan pada pemuncak klasemen sementara, Juventus. Saat ini tim asuhan Andrea Stramaccioni menempati peringkat ketiga dan tertinggal tujuh poin dari Si Nyonya Tua.
Laga ini bisa jadi akan menjadi laga pemanasan bagi keduanya sebelum bentrok di semifinal Coppa Italia, tiga hari kemudian.
Ambisi tuan rumah tidak akan mudah terwujud. Pasalnya tim ibukota harus kehilangan Pablo Osvaldo, Maarten Stekelenburg dan Alessio Romagnoli karena cedera.
Pun demikian dengan kondisi tim tamu yang memiliki daftar pemain absen lebih panjang. Tercatat nama-nama seperti Dejan Stankovic, Luca Castellazzi, Yuto Nagatomo, Ricky Alvarez, Walter Samuel, Antonio Cassano dan Coutinho kemungkinan besar tak dapat turun pada laga ini.
Perkiraan susunan pemain
AS Roma: Goicoechea, Piris, Marquinhos, Castan, Balzaretti, Pjanic, De Rossi, Florenzi, Lamela, Destro, Totti
: Handanovic, Ranocchia, Chivu, Juan Jesus, Zanetti, Guarin, Gargano, Cambiasso, Pereira, Rocchi, Palacio (bola/gl/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ranocchia: Totti Ancaman Terbesar Inter
Liga Italia 19 Januari 2013, 07:07 -
Semifinal Coppa Italia Dipindah April
Liga Italia 19 Januari 2013, 04:14 -
Guarin Sebut Target Inter Hanya Setinggi Mungkin
Liga Italia 18 Januari 2013, 11:15 -
Kontra Roma, Montella Akui La Viola Kurang Beruntung
Liga Italia 17 Januari 2013, 11:30 -
Highlights Coppa Italia: Fiorentina 0-1 AS Roma
Open Play 17 Januari 2013, 07:07
LATEST UPDATE
-
Lupakan Australia, Timnas Indonesia Fokus Hadapi Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 19:57 -
Bintang Muda RB Leipzig Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:58 -
Syukurlah Fans MU! Cedera Ayden Heaven Tidak Parah dan Segera Latihan Lagi!
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:50
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39