Presiden Roma: Kenapa Alisson Harus Pergi?
Yaumil Azis | 11 April 2018 10:54
Bola.net - - Presiden AS Roma, James Pallotta, menegaskan bahwa Alisson Becker tak akan meninggalkan Stadio Olimpico di musim depan nanti. Sebab menurutnya, sang pemain masih memiliki kontrak dan tak memiliki niatan untuk menjualnya.
Alisson berhasil menjaga gawangnya bersih dari kebobolan kala bertemu dengan Barcelona di leg kedua Liga Champions, Rabu (11/4) dini hari tadi. Dalam beberapa pemberitaan terakhir, ia dikabarkan tengah dilirik oleh klub raksasa Spanyol, Real Madrid.
Namun James Pallotta, saat ditemui sebelum laga melawan Roma, menyatakan bahwa dirinya tak memiliki niat untuk menjual pemain asal Brasil tersebut. Menurutnya, Alisson bermain baik selama di bawah asuhan Eusebio Di Francesco musim ini.
Kenapa dia harus pergi? Dia memiliki kontrak yang lama. Saya menyukainya, ucap Pallotta saat ditanya mengenai Alisson.
Saya tak pernah ingin menjualnya saat mereka membicarakan tentang itu dua tahun lalu. Saya pikir dia hebat dan telah menunjukkan betapa bagusnya dirinya, tandasnya.
Alisson sendiri merupakan aktor kunci di lini pertahanan Roma pada musim ini. Berkat aksinya, Roma kini bertengger di posisi empat Serie A dan juga berhasil menembus babak semi final Liga Champions.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Perez Sempat Ingin Boyong Totti Ke Madrid
Liga Italia 10 April 2018, 15:38 -
Barcelona Antisipasi Serangan Cepat AS Roma
Liga Champions 10 April 2018, 15:28 -
Jadwal dan Siaran Langsung Liga Champions: AS Roma vs Barcelona
Liga Champions 10 April 2018, 15:21 -
Tandang ke Olimpico, Valverde Tuntut 100% Konsentrasi Barca
Liga Champions 10 April 2018, 15:20
LATEST UPDATE
-
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46 -
Krisis Bek Melanda Bahrain Jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:15
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39