Prediksi Lazio vs Inter Milan 27 Agustus 2022
Gia Yuda Pradana | 25 Agustus 2022 16:01
Bola.net - Inter Milan akan dijamu oleh Lazio pada pekan ke-3 Serie A 2022/2023, Sabtu 27 Agustus 2022. Pertandingan Liga Italia di Stadio Olimpico ini dijadwalkan kick-off jam 01:45 WIB.
Inter masih sempurna musim ini. Setelah menjinakkan tim promosi Lecce 2-1 pada pekan pertama, tim asuhan Simone Inzaghi itu menang 3-0 atas Spezia di pekan kedua.
Ketika menang di kandang Lecce, Romelu Lukaku mencetak gol pembuka dari assist Matteo Darmian. Sempat dibalas oleh Lecce, Inter akhirnya memastikan kemenangan lewat gol injury time Denzel Dumfries dari assist Lautaro Martinez.
Saat menumbangkan Spezia di kota Milan, Lautaro, Hakan Calhanoglu, dan pemain pengganti Joaquin Correa masing-masing menyumbang satu gol. Sementara itu, Lukaku dan pemain pengganti Edin Dzeko sama-sama merancang satu assist.
Lazio juga mengawali langkah di Serie A musim ini dengan kemenangan. Menjamu Bologna di pekan pertama, diwarnai kartu merah Luis Maximiano, Lazio menang 2-1 berkat bunuh diri pemain lawan dan gol sang bomber Ciro Immobile. Namun, anak-anak asuh Maurizio Sarri kemudian hanya mampu bermain imbang 0-0 dengan tuan rumah Torino di pekan kedua.
Di kandang, Lazio tergolong sulit untuk dikalahkan. Bagi Inter, yang bertekad melanjutkan start sempurna mereka, lawatan ke Olimpico nanti sepertinya tidak bakal mudah.
Perkiraan Susunan Pemain
Lazio (4-3-3): Provedel; Lazzari, Patric, Romagnoli, Marusic; Milinkovic-Savic, Cataldi, Vecino; Pedro, Immobile, Zaccagni.
Pelatih: Maurizio Sarri.
Info skuad: Tidak ada pemain absen.
Inter Milan (3-5-2): Handanovic; Skriniar, De Vrij, Bastoni; Dumfries, Barella, Brozovic, Calhanoglu, Dimarco; Lukaku, Lautaro.
Pelatih: Simone Inzaghi.
Info skuad: Mkhitaryan (cedera).
Head-to-Head
Head-to-Head di Serie A
- Pertemuan: 158
- Lazio menang: 38
- Gol Lazio: 177
- Seri: 54
- Inter Milan menang: 66
- Gol Inter Milan: 252.
5 Pertemuan Terakhir
- 10-01-2022 Inter 2-1 Lazio (Serie A)
- 16-10-2021 Lazio 3-1 Inter (Serie A)
- 15-02-2021 Inter 3-1 Lazio (Serie A)
- 04-10-2020 Lazio 1-1 Inter (Serie A)
- 17-02-2020 Lazio 2-1 Inter (Serie A).
Statistik dan Prediksi Skor
- Lazio cuma menang 3 kali dalam 12 laga terakhirnya melawan Inter di Serie A (M3 S2 K7).
- Lazio tak terkalahkan dalam 6 laga terakhirnya di Serie A (M3 S3 K0).
- Lazio cuma kalah 3 kali dalam 33 laga kandang terakhirnya di Serie A.
- Lazio selalu mencetak minimal 2 gol dalam 3 laga kandang terakhirnya di Serie A.
- Inter selalu menang dalam 6 laga terakhirnya di Serie A.
- Inter selalu mencetak minimal 2 gol dalam 9 dari 10 laga terakhirnya di Serie A.
- Inter selalu gagal clean sheet dalam 5 laga tandang terakhirnya di Serie A.
- Inter tanpa kemenangan dalam 3 laga tandang terakhirnya melawan Lazio di Serie A (M0 S1 K2).
- Inter selalu mencetak 1 gol dalam 3 laga tandang terakhirnya melawan Lazio di Serie A.
Prediksi skor akhir: Lazio 1-1 Inter Milan.
Klasemen Serie A
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Fakta dan Statistik Pralaga Serie A 2022/2023 Pekan Ini
- Fakta dan Statistik Pralaga La Liga 2022/2023 Pekan Ini
- Fakta dan Statistik Pralaga Premier League 2022/2023 Pekan Ini
- Dan Rafael Leao pun Menjadi Bahan Gibah Milanisti
- PSG dan Bayern Munchen Menang 7 Gol: Pindah Liga Saja, Kasihan Lawannya
- Barcelona Menang, tetapi Xavi dan Spanyol Pride-nya Bikin Banyak Orang Tepok Jidat
- MU Tumbangkan Liverpool, Fans: Terima Kasih, Ayang Jennie!
- MU 2-1 Liverpool: Ketika Maguire Dicadangkan, Van Dijk malah Me-Maguire-kan Diri
- Mohamed Salah vs MU: Dikunci Habis dan Dikantongi Bocah Bernama Tyrell Malacia
- Kumatnya Juventus Racikan Allegri: Tiki-taka di Wilayah Sendiri, Backpass Adalah Kunci
- Juve Tanpa Di Maria: Balik ke Setelan Awal, Bingung Bangun Serangan, padahal Berikutnya Lawan Roma d
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Piala AFC: Kuala Lumpur City FC vs PSM Makassar 24 Agustus 2022
Asia 24 Agustus 2022, 08:17 -
Prediksi BRI Liga 1: Persija Jakarta vs Persita Tangerang 24 Agustus 2022
Bola Indonesia 23 Agustus 2022, 16:02 -
Prediksi BRI Liga 1: Arema FC vs RANS Nusantara FC 24 Agustus 2022
Bola Indonesia 23 Agustus 2022, 16:01 -
Prediksi BRI Liga 1: Persebaya Surabaya vs PSIS Semarang 23 Agustus 2022
Bola Indonesia 22 Agustus 2022, 16:03 -
Prediksi BRI Liga 1: Persib Bandung vs Bali United 23 Agustus 2022
Bola Indonesia 22 Agustus 2022, 16:02
LATEST UPDATE
-
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02 -
Franck Ribery Ungkap Hampir Kehilangan Kaki Setelah Pensiun
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025, 00:32 -
Arsenal Tak Punya Alasan Gagal Juara Jika Datangkan Pemain Ini
Liga Inggris 23 Maret 2025, 00:01 -
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39