Prediksi Inter Milan vs Torino 23 Desember 2021

Gia Yuda Pradana | 21 Desember 2021 16:01
Prediksi Inter Milan vs Torino 23 Desember 2021
Liga Italia/Serie A: Inter Milan vs Torino (c) Bola.net

Bola.net - Juara bertahan dan pemimpin klasemen Inter Milan akan meladeni Torino pada pekan ke-19 Serie A 2021/22, Kamis 23 Desember 2021. Pertandingan Liga Italia di Stadio Giuseppe Meazza/San Siro ini dijadwalkan kick-off 00:30 WIB.

Inter saat ini sedang ganas dan sulit ditandingi. Terakhir, Inter menghajar tuan rumah Salernitana 5-0 lewat gol-gol Ivan Perisic, Denzel Dumries, Alexis Sanchez, Lautaro Martinez, dan Roberto Gagliardini.

Advertisement

Inter pun sukses membukukan enam kemenangan beruntun di Serie A. Dalam enam laga itu, pasukan Simone Inzaghi berturut-turut menumbangkan Napoli 3-2, Spezia 2-0, AS Roma 3-0, Cagliari 3-0, dan Salernitana.

Torino sendiri sejatinya berada dalam form yang lumayan. Dalam dua laga terakhirnya di Serie A, mereka menaklukkan Bologna 2-1 lewat gol Antonio Sanabria dan bunuh diri pemain lawan, kemudian menjinakkan Hellas Verona 1-0 berkat gol tunggal Tommaso Pobega.

Namun, dua kemenangan itu adalah kemenangan-kemenangan kandang. Di luar kandang, Torino kurang meyakinkan. Dua kali imbang dan empat kali kalah dalam enam laga tandang terakhir di Serie A jelas bukan modal yang bagus untuk menghadapi sang juara bertahan.

1 dari 4 halaman

Perkiraan Susunan Pemain

Perkiraan Susunan Pemain

Pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi (c) AP Photo

Inter Milan (3-5-2): Handanovic; Skriniar, De Vrij, Bastoni; Dumfries, Vidal, Brozovic, Calhanoglu, Perisic; Dzeko, Lautaro.

Pelatih: Simone Inzaghi.

Info skuad: Barella (skorsing), Correa (cedera).

Torino (3-4-2-1): Milinkovic; Djidji, Bremer, Rodriguez; Singo, Lukic, Pobega, Vojvoda; Pjaca, Brekalo; Sanabria.

Pelatih: Ivan Juric.

Info skuad: Verdi (cedera), Edera (cedera), Praet (cedera), Belotti (cedera).

2 dari 4 halaman

Head-to-Head dan Performa

Head-to-Head dan Performa

Torino di Serie A 2021/22 (c) AP Photo

Head-to-Head di Serie A

  • Pertemuan: 154
  • Inter Milan menang: 69
  • Gol Inter Milan: 224
  • Imbang: 49
  • Torino menang: 36
  • Gol Torino: 155.

5 Pertemuan Terakhir

  • 14-03-2021 Torino 1-2 Inter (Serie A)
  • 22-11-2020 Inter 4-2 Torino (Serie A)
  • 14-07-2020 Inter 3-1 Torino (Serie A)
  • 24-11-2019 Torino 0-3 Inter (Serie A)
  • 28-01-2019 Torino 1-0 Inter (Serie A).

5 Pertandingan Terakhir Inter Milan (M-M-K-M-M)

  • 02-12-21 Inter 2-0 Spezia (Serie A)
  • 05-12-21 Roma 0-3 Inter (Serie A)
  • 08-12-21 Madrid 2-0 Inter (UCL)
  • 13-12-21 Inter 4-0 Cagliari (Serie A)
  • 18-12-21 Salernitana 0-5 Inter (Serie A).

5 Pertandingan Terakhir Torino (S-S-M-K-M)

  • 03-12-21 Torino 2-2 Empoli (Serie A)
  • 07-12-21 Cagliari 1-1 Torino (Serie A)
  • 12-12-21 Torino 2-1 Bologna (Serie A)
  • 17-12-21 Sampdoria 2-1 Torino (Coppa Italia)
  • 20-12-21 Torino 1-0 Verona (Serie A).
3 dari 4 halaman

Statistik dan Prediksi Skor

Statistik dan Prediksi Skor

Selebrasi pemain-pemain Inter Milan (c) AP Photo
  • Inter selalu menang dan selalu mencetak minimal 2 gol dalam 4 laga terakhirnya melawan Torino di Serie A.
  • Inter tak terkalahkan dalam 5 laga kandang terakhirnya melawan Torino di Serie A (M3 S2 K0).
  • Inter selalu gagal clean sheet dalam 7 laga kandang terakhirnya melawan Torino di Serie A.
  • Inter selalu menang dan selalu mencetak minimal 2 gol dalam 6 laga terakhirnya di Serie A.
  • Inter selalu clean sheet (tak kebobolan) dalam 5 laga terakhirnya di Serie A.
  • Inter tak terkalahkan dalam 10 laga terakhirnya di Serie A (M8 S2 K0).
  • Inter belum menelan kekalahan kandang di Serie A musim ini (M6 S2 K0; gol 24-6).
  • Inter memenangi 22 dari 24 laga kandang terakhirnya di Serie A.
  • Torino selalu menang dengan margin 1 gol dalam 2 laga terakhirnya di Serie A.
  • Torino tak terkalahkan dalam 4 laga terakhirnya di Serie A (M2 S2 K0).
  • Torino tanpa kemenangan dalam 6 laga tandang terakhirnya di Serie A (M0 S2 K4).
  • Torino cuma mampu mencetak total 1 gol dalam 5 laga tandang terakhirnya di Serie A.
  • Selalu tercipta maksimal 2 gol dalam 7 laga tandang terakhir Torino di Serie A.

Prediksi skor akhir: Inter Milan 2-0 Torino.