Prediksi Inter Milan vs Lazio 30 April 2023
Asad Arifin | 28 April 2023 11:04
Bola.net - Inter Milan akan ditantang Lazio pada pekan ke-32 Serie A 2022/2023 di Stadion Giuseppe Meazza, Minggu 30 April 2023. Laga Inter Milan vs Lazio akan dimainkan mulai pukul 17.30 petang WIB, live streaming di Vidio.
Inter Milan kini berada di posisi ke-6 klasemen Serie A dengan 54 poin. Inter harus menang atas Lazio untuk menjaga persaingan di empat besar klasemen dan memastikan tempat di Liga Champions musim depan.
Lazio berada di posisi kedua klasemen dengan 61 poin. Hasil yang didapat Lazio akan sangat dinanti fans Napoli. Sebab, Lazio jika gagal menang, Napoli akan merayakan scudetto Serie A dengan syarat menang lawan Salernitana.
Pada pertemuan terakhir, Lazio menang 3-1 atas Inter Milan di Stadion Olimpico. Lazio menang lewat gol Felipe Anderson, Luis Alberto, dan Pedro. Sedangkan, pada lawatan terakhir ke kandang Inter, Lazio kalah 2-1.
Perkiraan Susunan Pemain
Inter Milan (3-5-2): Onana; Darmian, Acerbi, Bastoni; Dumfries, Barella, Calhanoglu, Mkhitaryan, Dimarco; Lukaku, Martinez.
Pelatih: Simone Inzaghi.
Info skuad: Skriniar (cedera).
Lazio (4-3-3): Provedel; Marusic, Casale, Romagnoli, Hysaj; Milinkovic-Savic, Cataldi, Alberto; Felipe Anderson, Immobile, Zaccagni.
Pelatih: Maurizio Sarri.
Info skuad: Pellegrini (cedera).
Head to Head dan Performa
Head to head
27/08/22 Lazio 3 - 1 Inter Milan
10/01/22 Inter Milan 2 - 1 Lazio
16/10/21 Lazio 3 - 1 Inter Milan
15/02/21 Inter Milan 3 - 1 Lazio
04/10/20 Lazio 1 - 1 Inter Milan
5 laga terakhir Inter Milan
12/04/23 Benfica 0 - 2 Inter Milan
16/04/23 Inter Milan 0 - 1 Monza
20/04/23 Inter Milan 3 - 3 Benfica
23/04/23 Empoli 0 - 3 Inter Milan
27/04/23 Inter Milan 1 - 0 Juventus
5 laga terakhir Lazio
20/03/23 Lazio 1 - 0 Roma
02/04/23 Monza 0 - 2 Lazio
09/04/23 Lazio 2 - 1 Juventus
15/04/23 Spezia 0 - 3 Lazio
22/04/23 Lazio 0 - 1 Torino
Statistik Pertandingan
- Inter Milan selalu menang pada tiga laga kandang terakhirnya melawan Lazio di ajang Serie A.
- Saat mengalahkan Empoli 3-0, Inter mencatat kemenangan pertamanya di Serie A setelah lima laga beruntun hanya mendapat satu poin (4K 1S).
- Inter Milan hanya sekali gagal bikin gol pada lima laga terakhir di semua ajang.
- Lazio hanya kebobolan dua gol pada lima laga terakhirnya di Serie A.
- Lazio punya rekor tandang yang cukup bagus. Pada enam laga tandang terakhir di Serie A, Lazio tak pernah kalah, dan empat kali menang.
- Lazio, bersama Napoli, adalah tim dengan lini belakang terbaik di Serie A (kebobolan 21 kali).
Prediksi Skor
Inter selalu menang dan tidak kebobolan pada dua laga terakhir. Jadi, dari sisi performa, Romelu Lukaku dan kolega lebih diunggulkan menang. Inter juga bisa tampil dengan kekuatan terbaiknya.
Lazio kalah dari Torino pada pertandingan terakhirnya. Padahal, sebelum itu, tim racikan Maurizio Sarri selalu menang dan hanya kebobolan satu gol pada empat laga beruntun.
Prediksi Skor: Inter Milan 1-0 Lazio.
Jadwal Siaran dan Live Streaming
Inter Milan vs Lazio
Stadion Giuseppe Meazza
Minggu, 30 April 2023
17.30 WIB
Siaran langsung: beIN Sport
Live streaming: Vidio
Klasemen Serie A 2022/2023
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Jadwal Liga Italia Malam Ini, Sabtu 29 April 2023 - Minggu 30 April 2023
- Prediksi AS Roma vs AC Milan 29 April 2023
- Jadwal Bola Malam Ini, Sabtu 29 April 2023 - Minggu 30 April 2023
- Massimiliano Allegri Sempat Ngamuk setelah Disingkirkan Inter Milan, Sampai Bawa-bawa Posisi Klaseme
- Jadwal Lengkap Serie A 2022/2023
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juventus Butuh Franck Kessie untuk Evolusi Lini Tengah
Liga Italia 27 April 2023, 03:40 -
Uang Tunai Plus Sadio Mane Demi Victor Osimhen, Napoli Mau?
Liga Italia 27 April 2023, 02:30 -
Setelah 33 Tahun, Napoli Bisa Rayakan Scudetto Pekan Ini!
Liga Italia 26 April 2023, 10:25
LATEST UPDATE
-
Semangat Menggelora! Justin Hubner Tegaskan Tidak Takut Hadapi Bahrain
Tim Nasional 23 Maret 2025, 18:10 -
Badai di Australia, Pelangi di SUGBK?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 17:00 -
Jadwal Lengkap Premier League 2024/2025 di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 23 Maret 2025, 16:58 -
Celah di Dua Kubu: Indonesia Tanpa Hilgers, Bahrain Kehilangan Bek Kanan
Tim Nasional 23 Maret 2025, 16:29
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39