Prediksi Inter Milan vs Atalanta 7 April 2019
Gia Yuda Pradana | 7 April 2019 08:00
Bola.net - - Peringkat 3 Inter Milan akan menjamu peringkat 5 Atalanta pada giornata 31 Serie A 2018/19, Minggu (07/4). Inter perlu membalas kekalahan pahit dari pertemuan sebelumnya jika ingin semakin memantapkan posisi mereka di empat besar.
Pada pertemuan pertama musim ini, Inter tumbang 1-4 di kandang Atalanta. Inter hanya mencetak satu gol lewat penalti Mauro Icardi, dan kehilangan Marcelo Brozovic yang diganjar kartu kuning kedua di penghujung laga. Empat gol Atalanta dicetak oleh Hans Hateboer, Gianluca Mancini, Berat Djimsiti dan Alejandro Gomez.
Peluang Inter untuk menang di Giuseppe Meazza cukup terbuka. Inter sudah kembali diperkuat Icardi, yang sempat menghilang lama usai dicopot sebagai kapten La Beneamata. Sementara itu, Atalanta harus kehilangan salah satu penyerang terbaiknya, yakni Duvan Zapata.
Di laga terakhirnya, Inter mengalahkan tuan rumah Genoa empat gol tanpa balas. Icardi langsung menyumbang satu gol dan satu assist setelah kembali dari 'pengasingannya'.
Ketika Inter menghajar Genoa, Atalanta menang 4-1 atas Bologna. Josip Ilicic menyumbang dua gol, sedangkan gol-gol Atalanta lainnya dicetak oleh Hans Hateboer dan Zapata. Namun Zapata mendapatkan kartu kuningnya yang kelima di Serie A 2018/19.
Zapata, yang selalu menyumbang gol dan/atau assist dalam empat penampilan terakhirnya untuk Atalanta di Serie A (3 gol, 1 assist), terkena akumulasi kartu dan harus absen melawan Inter.
Kehilangan Zapata, yang musim ini telah mencetak 20 gol di Serie A, jelas merupakan sebuah kehilangan besar buat Atalanta. Namun ini adalah kabar bagus buat La Beneamata.
Scroll terus ke bawah untuk melihat perkiraan susunan pemain, head-to-head, performa, statistik dan prediksi skor Inter Milan vs Atalanta.
Perkiraan Susunan Pemain
Inter (4-2-3-1): Handanovic; D'Ambrosio, Miranda, Skriniar, Asamoah; Gagliardini, Brozovic; Politano, Nainggolan, Perisic; Icardi. Pelatih: Luciano Spalletti.
Skorsing: Tidak ada.
Cedera: Stefan de Vrij, Lautaro Martinez, Sime Vrsaljko.
Meragukan: Lautaro Martinez, Danilo D'Ambrosio, Milan Skriniar, Marcelo Brozovic, Roberto Gagliardini.
Atalanta (3-4-2-1): Gollini; Mancini, Djimsiti, Masiello; Hateboer, De Roon, Freuler, Gosens; Gomez, Pasalic; Ilicic. Pelatih: Gian Piero Gasperini.
Skorsing: Duvan Zapata.
Cedera: Rafael Toloi, Marco Varnier.
Meragukan: Andrea Masiello, Alejandro Gomez, Josip Ilicic, Remo Freuler.
Head-to-Head dan Performa
Head-to-Head (Serie A)
- Pertandingan: 115
- Inter menang: 62
- Gol Inter: 207
- Imbang: 29
- Atalanta menang: 24
- Gol Atalanta: 111.
5 Pertemuan Terakhir
- 11-11-2018 Atalanta 4-1 Inter (Serie A)
- 15-04-2018 Atalanta 0-0 Inter (Serie A)
- 20-11-2017 Inter 2-0 Atalanta (Serie A)
- 12-03-2017 Inter 7-1 Atalanta (Serie A)
- 23-10-2016 Atalanta 2-1 Inter (Serie A).
5 Pertandingan Terakhir Inter (M-K-M-K-M)
- 10-03-2019 Inter 2-0 SPAL (Serie A)
- 15-03-2019 Inter 0-1 Frankfurt (UEL)
- 18-03-2019 Milan 2-3 Inter (Serie A)
- 01-04-2019 Inter 0-1 Lazio (Serie A)
- 04-04-2019 Genoa 0-4 Inter (Serie A).
5 Pertandingan Terakhir Atalanta (M-M-S-M-M)
- 04-03-2019 Atalanta 3-1 Fiorentina (Serie A)
- 10-03-2019 Sampdoria 1-2 Atalanta (Serie A)
- 17-03-2019 Atalanta 1-1 Chievo (Serie A)
- 31-03-2019 Parma 1-3 Atalanta (Serie A)
- 05-04-2019 Atalanta 4-1 Bologna (Serie A).
Statistik dan Prediksi Skor
Tak ada hasil imbang dalam lima laga terakhir Inter di Serie A.
Selalu tercipta maksimal dua gol dalam enam dari tujuh laga kandang terakhir Inter di Serie A.
Atalanta memenangi lima dari enam laga tandang terakhirnya di Serie A (M5 S0 K1).
Inter selalu menang dalam empat laga kandang terakhirnya melawan Atalanta di Serie A.
Prediksi skor akhir: Inter Milan 2-0 Atalanta.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Barcelona vs Atletico Madrid 7 April 2019
Liga Spanyol 5 April 2019, 16:01 -
Prediksi Sampdoria vs AS Roma 7 April 2019
Liga Italia 5 April 2019, 15:31 -
Prediksi Manchester City vs Brighton 6 April 2019
Liga Inggris 5 April 2019, 15:01 -
Prediksi Bayern Munchen vs Borussia Dortmund 6 April 2019
Bundesliga 5 April 2019, 14:44 -
Prediksi Juventus vs AC Milan 6 April 2019
Liga Italia 5 April 2019, 14:31
LATEST UPDATE
-
Reaksi Bijak Marselino Ferdinan Usai Timnas Indonesia Dipermak Australia 1-5
Tim Nasional 21 Maret 2025, 07:18 -
Vinicius, Raphinha, Rodrygo: Perburuan Bintang Baru Brasil Pasca Neymar
Amerika Latin 21 Maret 2025, 06:34 -
Italia Ukir Rekor Buruk Usai Kalah dari Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:22 -
Italia Kesulitan Hadapi Bola Udara Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:04 -
Man of the Match Italia vs Jerman: Joshua Kimmich
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:01 -
Man of the Match Belanda vs Spanyol: Jeremie Frimpong
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:55 -
Calafiori Cedera, Italia dan Arsenal Dibayangi Kekhawatiran
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:52
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40