Prediksi Bologna vs Juventus 27 Mei 2017
Serafin Unus Pasi | 26 Mei 2017 14:31
Bola.net - - Setelah menjalani musim yang panjang, pagelaran Serie A akhirnya mencapai puncaknya. Pada pertandingan terakhir Serie A musim ini, sang Juara Juventus akan menyambangi markas Bologna pada hari Sabtu (27/5) malam nanti.
Pertandingan giornata ke 38 ini sejatinya sudah tidak memiliki arti penting bagi Juventus. Seperti yang sudah diketahui, Juventus sukses mempertahankan gelar juara Serie A mereka musim ini. Kemenangan 3-0 kontra Crotone akhir pekan lalu memastikan Si Nyonya Tua meraih gelar ke enam beruntun mereka musim ini.
Namun laga giornata ke 38 ini bisa dikatakan sebagai laga persiapan terakhir bagi Juventus. Pasalnya kubu Bianconeri akan menghadapi Real Madrid di partai final Liga Champions minggu depan, sehingga Massimiliano Allegri bisa mulai menguji coba beberapa taktik yang ia siapkan untuk menghadapi sang juara bertahan Liga Champions tersebut.
Lawan mereka di Giornata terakhir ini adalah Bologna. Tim besutan Roberto Donadoni ini mengalami musim yang buruk di ajang Serie A kali ini, di mana mereka hanya menduduki peringkat 15 klasemen sementara Serie A. Posisi mereka sendiri sudah aman dari jurang degradasi, sehingga mereka bisa bermain lepas pada laga ini.
Jika mengacu pada rekor pertemuan kedua tim, seharusnya Juventus tidak akan kesulitan untuk mengatasi perlawanan Bologna. Si Nyonya Tua tercatat tidak terkalahkan di 6 laga terakhir mereka kontra Bologna. Namun mereka harus ekstra hati-hati dalam kunjungan mereka ke Stadio Renato Dall'Ara, karena dari enam kunjungan terakhir mereka ke markas Bologna tersebut, tiga diantaranya berakhir imbang. Oleh karenanya Allegri harus tetap waspada dalam partai terakhir ini.
Jelang laga terakhir ini, Donadoni dikabarkan tidak memiliki masalah cedera yang berarti. Hanya Federico Di Drancesco dan Domenico Maietta dua pemainnya yang mengalami cedera, selebihnya seluruh punggawa Bologna bisa turun pada laga ini.
Donadoni sendiri kemungkinan besar akan memainkan skema 4-2-3-1 pada laga ini dengan Mattia Destro sebagai ujung tombaknya pada laga ini. Nama Luca Rizzo akan masuk menggantikan posisi Di Francesco di sektor sayap Bologna bersama dengan Ladislav Krejci. Di lini tengah Saphir Taider dan Godfred Donsah akan bertugas untuk mengatur aliran bola Bologna, sementara Antonio Mirante akan bertugas mengamankan gawang I Rossoblu pada laga ini.
Di kubu tim tamu, Allegri juga dikabarkan tidak memiliki masalah cedera yang berarti jelang lawatannya ke Bologna. Hanya Marko Pjaca satu-satunya pemain Juventus yang tidak bisa dimainkan pada laga ini karena mengalami cedera.
Allegri sendiri kemungkinan besar akan mengistirahatkan sejumlah pilar intinya demi partai Liga Champions minggu depan. Dengan skema 4-2-3-1, Gonzalo Higuain akan memimpin lini serang Si Nyonya Tua, di mana ia akan disokong oleh Mario Mandzukic, Paulo Dybala, dan Juan Cuadrado di sektor gelandang serang. Nama Stephan Lichtsteiner, Medhi Benatia dan Kwadwo Asamoah kemungkinan besar akan menjadi starter di lini pertahanan Juventus, sementara Neto kemungkinan akan menggantikan posisi Gianluigi Buffon di bawah gawang Juventus.
Perkiraan Susunan Pemain
Bologna (4-2-3-1): Mirante; Mbaye, Helander, GFastaldello, Torosidis; Donsah, Taider; Krejci, Verdi, Rizzo; Destro
Juventus (4-2-3-1): Neto; Asamoah, Benatia, Bonucci, Lichtsteiner; Marchisio, Pjanic; Mandzukic, Dybala, Cuadrado; Higuain
Statistik Kedua Tim
Head to Head
09/01/17 Juventus 3 - 0 Bologna (Serie A)
20/02/16 Bologna 0 - 0 Juventus (Serie A)
04/10/15 Juventus 3 - 1 Bologna (Serie A)
19/04/14 Juventus 1 - 0 Bologna (Serie A)
07/12/13 Bologna 0 - 2 Juventus (Serie A)
Lima Pertandingan Terakhir Bologna (K-M-K-M-K)
22/04/17 Atalanta 3 - 2 Bologna (Serie A)
30/04/17 Bologna 4 - 0 Udinese (Serie A)
07/05/17 Empoli 3 - 1 Bologna (Serie A)
14/05/17 Bologna 3 - 1 Pescara (Serie A)
21/05/17 AC Milan 3 - 0 Bologna (Serie A)
Lima Pertandingan Terakhir Juventus (S-M-K-M-M)
07/05/17 Juventus 1 - 1 Torino (Serie A)
10/05/17 Juventus 2 - 1 AS Monaco (UCL)
15/05/17 AS Roma 3 - 1 Juventus (Serie A)
18/05/17 Juventus 2 - 0 Lazio (Coppa Italia)
21/05/17 Juventus 3 - 0 Crotone (Serie A)
Prediksi Skor
Pertandingan terakhir Serie A musim ini menjadi laga yang wajib dimenangkan oleh kedua tim. Baik Bologna maupun Juventus akan berusaha menutup musim dengan kemenangan sehingga mereka akan berusaha keras pada akhir pekan nanti.
Di atas kertas Juventus masih diunggulkan untuk memenangkan laga ini. Selain karena konsistensi mereka yang jauh lebih bagus daripada Bologna, mereka juga punya rekor pertemuan yang bagus kontra Bologna sehingga mereka diprediksi tidak akan kesulitan mengalahkan tuan rumah kendati tidak menurunkan tim terbaiknya pada laga ini.
Bolanet memprediksi laga ini akan berakhir dengan kemenangan Juventus dengan skor akhir 0-2. Bagaimana prediksi anda Bolaneters? Sampaikan prediksi anda pada kolom komentar.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Ajax Amsterdam vs Manchester United 25 Mei 2017
Liga Eropa UEFA 23 Mei 2017, 14:00 -
Prediksi Chelsea vs Sunderland 21 Mei 2017
Liga Inggris 19 Mei 2017, 15:45 -
Prediksi Lazio vs Inter Milan 22 Mei 2017
Liga Italia 19 Mei 2017, 15:22 -
Prediksi Barcelona vs Eibar 22 Mei 2017
Liga Spanyol 19 Mei 2017, 13:13 -
Prediksi Malaga vs Real Madrid 22 Mei 2017
Liga Spanyol 19 Mei 2017, 12:17
LATEST UPDATE
-
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19 -
3 Pemain Bahrain yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:06 -
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39