Pogba: Saya Selalu Butuh Nasehat Allegri

Editor Bolanet | 13 Mei 2016 10:00
Pogba: Saya Selalu Butuh Nasehat Allegri
Paul Pogba (c) AFP
- Gelandang muda , Paul Pogba mengakui bahwa dirinya sangat membutuhkan nasehat dari pelatih Massimiliano Allegri untuk bisa lebih berkembang sebagai pemain.


Musim ini Pogba memang menjadi salah satu pemain yang paling sering bermain di skuat Juventus. Di Serie A, Pogba bermain selama 34 pertandingan dan mencatat 2928 menit bermain.


Saya kini memiliki lebih banyak permainan. Saya mulai tahu kapan untuk menjaga bola, kapan mengubah kecepatan, dan hal-hala semacam itu. Itulah saya kembangkan, ujarnya.


Tahun ini saya memiliki lebih banyak tanggung jawab, sehingga itu membuat saya berkembang. Saya selalu membutuhkan nasehat dari pelatih Massimiliano Allegri, sambungnya.


Ini terserah pada saya untuk bergerak maju dan saya selalu berusaha untuk melakukannya dengan cara yang benar, tandasnya.[initial]


 (foti/dzi)