Ogbonna Jalani Tes Medis di Juve

Editor Bolanet | 11 Juli 2013 17:39
Ogbonna Jalani Tes Medis di Juve
Ogbonna jalani tes medis. (c) Juventus.com
- Angelo Ogbonna sudah berada di markas pada hari Kamis pagi waktu setempat. Bek tengah berusia 25 tahun itu dijadwalkan menjalani tes medis di Juve.

Berita mengenai tes medis Ogbonna ini dirilis Juve lewat situs resmi mereka. Juve juga menampilkan foto Ogbonna di depan klinik tempat ia menjalani tes tersebut.

Ogbonna akan menjalani tes medis di sua tempat; Fornaca di Sessant Clinic Turin dan Medicina dello Sport Center. Jika dinyatakan lolos, maka ia akan segera diumumkan sebagai pemain baru Juventus.

Juve dikabarkan akan membayar 12 juta euro plus tiga juta euro sebagai bonus kepada untuk Ogbonna. Namun Juve bukanlah satu-satunya peminat Ogbonna.

sebenarnya sudah menawarkan 18 juta euro. Sayang bagi Napoli, Ogbonna lebih memilih untuk tetap di Turin dan menyeberang ke Juventus. (juve/hsw)