Ogah Jabat Tangan Allegri, Dybala Dinginkan Situasi di Twitter

Ari Prayoga | 30 Januari 2017 03:45
Ogah Jabat Tangan Allegri, Dybala Dinginkan Situasi di Twitter
Paulo Dybala (c) Juventus.com

Bola.net - - Bomber andalan , Paulo Dybala mencoba mendinginkan situasi usai dirinya menolak berjabat tangan dengan sang bos, Massimiliano Allegri dalam laga kontra , Minggu (29/1).

Ketika berada di tepi lapangan, Dybala membuat keputusan untuk menolak jabat tangan dengan Allegri. Bomber 23 tahun itu hanya menyalami Dybala dan kemudian lanjut berjalan ke bangku cadangan.

Beberapa saat usai laga berakhir, lewat akun Twitter pribadinya Dybala berkicau, Bersama-sama! sambil memajang foto selebrasi gol timnya versus Sassuolo.

Dybala sendiri gagal mencetak gol di laga ini. Meski demikian, ia turut berandil dalam gol kedua Bianconeri lewat dummy cantiknya yang sukses dimanfaatkan Sami Khedira.