Nomor 10 AC Milan yang Baru, Brahim Diaz!
Asad Arifin | 17 Juli 2021 09:42
Bola.net - AC Milan telah mengamankan jasa Brahim Diaz dari Real Madrid. Sebagai bagian dari kesepakatan transfer ini, Milan menawarkan nomor punggung 10 untuk dipakai Brahim Diaz musim 2021/2022.
Nomor punggung 10 di Milan sudah pasti tanpa pemilik. Hal ini terjadi setelah Hakan Calhanoglu memilih pindah ke Inter Milan. Sang playmaker pindah dengan status free transfer alias gratis.
Sepeninggal Calhanoglu, belum ada pemain yang mengkonfirmasi akan memakai nomor punggung 10 di Milan. Belakangan, Milan memakai nomor punggung yang pernah dipakai banyak pemain top itu untuk menggoda Brahim Diaz.
Milik Brahim Diaz
Milan telah mencapai kesepakatan transfer dengan Real Madrid untuk kepindahan Brahim Diaz. Negosiasi berjalan cukup rumit, walau sejak awal kedua pihak optimis bahwa Brahim Diaz akan membela Milan pada musim 2021/2022.
Awalnya, Milan dan Real Madrid sepakat untuk peminjaman Brahim Diaz selama satu musim penuh. Tidak ada opsi pembelian secara permanen di akhirnya. Situasi ini sama dengan yang terjadi pada musim 2020/2021.
Namun, dikutip dari Gianluca Di Marzio, kesepakatan kemudian berubah. Milan harus membayar 3 juta euro untuk meminjam Brahim Diaz selama dua musim. Ada opsi pembelian permanen [22 juta euro] dan pembelian ulang oleh Real Madrid [27 juta euro].
Selain melakukan negosiasi dengan Madrid, Milan juga meyakinkan Brahim Diaz bahwa dia masuk rencana utama klub. Ricky Massara, direktur Milan, memberi tawaran nomor punggung 10 pada Brahim Diaz agar bersedia pindah. Tawaran pun diterima.
Hikayat Nomor Punggung 10 di Milan
Nomor punggung 10 pernah dipakai banyak pemain top di Milan. Sebelum Calhanoglu, ada sosok lain yang sangat ikonik dengan nomor tersebut. Dia adalah Rui Costa, playmaker handal asal Portugal.
Berikut adalah pemain-pemain top yang pernah memakai nomor punggung 10 di AC Milan:
- Hakan Calhanoglu (17/18 - 20/21)
- Keisuke Honda (13/14 - 16/17)
- Kevin-Prince Boateng (12/13 - 13/14)
- Clarence Seedorf (06/07 - 11/12)
- Rui Costa (01/02 - 05/06)
- Zvonimir Boban (92/93 - 00/01)
- Dejan Savicevic (92/93 - 97/98)
- Roberto Baggio (95/96)
- Demetrio Albertini (94/95)
- Paolo Di Canio (94/95)
- Roberto Donadoni (86/87 - 94/95)
- Daniele Massaro (86/87 - 94/95)
- Gianluigi Lentini (94/95)
- Brian Laudrup (93/94)
- Stefano Eranio (92/93)
- Jean-Pierre Papin (92/93)
- Ruud Gullit (87/88 - 92/93)
Sumber: Gianluca Di Marzio
Baca Ini Juga:
- 6 Pemain Label Serie A yang Mentas di Liga 1, Ada 3 Bekas Juventus
- Aktif Ya Bun! Selain Olivier Giroud, AC Milan Juga Segera Rekrut Bek AS Monaco Ini
- Tawar Manuel Locatelli 30 Juta Euro, Juventus Dapat Penolakan dari Sassuolo
- Juventus Tidak Serius, Jose Mourinho Ajak Miralem Pjanic ke AS Roma
- Inikah Pengganti Pirelli Sebagai Sponsor Utama Inter Milan Musim Depan?
- Tak Ada Niatan Pergi, Ronaldo Siap Bertahan di Juventus
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Raphael Varane Targetkan Transfer ke MU Kelar di Akhir Bulan Ini
Liga Inggris 16 Juli 2021, 20:19 -
Mbappe Sulit, Real Madrid Coba Comot Mohamed Salah?
Liga Spanyol 16 Juli 2021, 19:00 -
Setelah Lepas Varane ke MU, Delapan Pemain Bakal Cabut dari Real Madrid?
Liga Spanyol 16 Juli 2021, 18:45 -
Raphael Varane Datang, Pemain Manchester United Ini Malah Resah?
Liga Inggris 16 Juli 2021, 15:50 -
5 Pemain Real Madrid yang Terancam Didepak
Editorial 16 Juli 2021, 15:44
LATEST UPDATE
-
Menpora dan Ratu Tisha Jadi Pembicara di Forum PBB, Ini yang Dibahas
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025, 03:55 -
Link Live Streaming Paraguay vs Chile - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 03:00 -
Kontrak di Real Madrid Kian Menipis, Antonio Rudiger Cuek!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:47 -
Link Live Streaming Kroasia vs Prancis - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:42 -
Link Live Streaming Denmark vs Portugal - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:35 -
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40