Nocerino: Milan Masih Belum Habis

Editor Bolanet | 17 Oktober 2012 20:15
Nocerino: Milan Masih Belum Habis
Antonio Nocerino. (c) AFP
- Antonio Nocerino sangat yakin bahwa dirinya dan AC Milan akan bisa membungkam segala kritikan yang orang lontarkan kepada timnya saat ini.

Milan seolah kehilangan tajinya di awal musim ini. Tercatat tim asal kota mode ini telah menelan kekalahan sebanyak empat kali dari tujuh laga yang mereka jalani di Serie A.

Tak ayal sejumlah kritikan pun banyak tertuju kepada mereka. Meski begitu Nocerino mengutarakan bahwa klubnya akan berbuat sesuatu. Baginya sangatlah tidak bijak jika harus menilai segalanya hanya karena hasil di awal musim.

Kalian harus menunggu hingga akhir musim sebelum membuat penilaian. Jika kalian melakukannya sekarang, maka hal itu sangatlah tidak cerdas, ungkap Nocerino.

Meski begitu gelandang Rossoneri ini tidak mau memasang target yang muluk-muluk. Ia sama sekali tidak membicarakan masalah Scudetto. Akan tetapi, peringkat dua atau tiga akan jadi pencapaian yang cukup realistis. (foti/bgn)