Motivasi Juara Akan Selalu Dimiliki Juventus
Yaumil Azis | 14 Mei 2018 10:00
Bola.net - - Klub raksasa Italia, Juventus, kembali merengkuh gelar scudetto di musim ini usai menahan imbang AS Roma hari Senin (14/5) dini hari tadi. Meskipun sering menjadi juara, Massimiliano Allegri selaku pelatih meyakini timnya akan selalu memiliki motivasi untuk meraih trofi.
Dengan tambahan satu poin, Juventus kini unggul atas Napoli yang disaat bersamaan menang 2-0 atas Sampdoria. Meskipun masih menyisakan satu laga, namun Juventus secara hitung-hitungan sudah tak bisa dikejar lagi oleh Il Partenopei yang berada di posisi dua.
Meskipun begitu, motivasi para pemain Juventus untuk merengkuh kembali gelar juara domestik musim depan mulai dipertanyakan karena sudah terlalu sering diraih. Sebagai informasi, ini merupakan scudetto Bianconeri yang ketujuh berturut-turut.
Namun hal tersebut tidak menjadi beban untuk Allegri. Sebab bagi mantan pelatih AC Milan tersebut, para pemain asuhannya akan selalu memiliki motivasi yang sama untuk meraih trofi sebanyak-banyaknya musim depan.
Motivasi selalu ada di Juventus. Musim depan, akan beberapa pemain yang datang serta pergi, dan tujuan akan terus berjalan lagi, ujar Allegri kepada Mediaset Premium usai laga melawan Roma.
Anda harus terus berlatih dan menemukan motivasi di dalam diri juga, mengatur tujuan pribadi dan juga untuk grup, pungkas pria berumur 50 tahun tersebut.
Tak hanya scudetto, Allegri juga sukses membawa tim asuhannya juara Coppa Italia pada hari Kamis (10/5) lalu. Kala itu, Juventus sukses menumbangkan perlawanan rival abadinya, AC Milan, dengan skor telak 4-0.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Data dan Fakta Serie A: AS Roma vs Juventus
Liga Italia 13 Mei 2018, 07:30 -
Prediksi AS Roma vs Juventus 14 Mei 2018
Liga Italia 13 Mei 2018, 07:00 -
Nasib Emre Can Ditentukan Setelah Final Liga Champions
Liga Inggris 12 Mei 2018, 20:20 -
Juventus Siap Membajak Perin Dari Genoa
Liga Italia 12 Mei 2018, 15:17 -
Bagi Pjanic, Napoli Gagal Karena Kesalahannya Sendiri
Liga Italia 12 Mei 2018, 11:48
LATEST UPDATE
-
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19 -
3 Pemain Bahrain yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:06 -
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39