Montella Pasang Badan Soal Performa Lini Depan Milan

Asad Arifin | 4 Mei 2017 18:28
Montella Pasang Badan Soal Performa Lini Depan Milan
Vincenzo Montella (c) AFP

Bola.net - - Pelatih AC Milan, Vincenzo Montella tidak memungkiri bahwa lini depan tim asuhannya punya sejumlah masalah di lini depan. Meski begitu, Montella tidak ingin menyalahkan pemain dan memilih untuk pasang badan.

Hingga giornada 34 Serie A, Milan baru mencetak 51 gol ke gawang lawan. Catatan ini membuat Milan menjadi tim yang paling minim mencetak gol di antara tim penghuni sembilan besar klasemen sementara.

Montella mengaku bahwa selama ini permainan yang ia usung memang lebih fokus pada sisi pertahanan. Jadi, ia tidak ingin menyalahkan pemain jika memang kenyataannya kurang tajam di lini depan.

Masalah di lini serang? Semua salah saya, jelas bahwa saya memilih untuk lebih fokus pada sisi pertahanan sejak datang dan menerima begitu banyak kritik atas kecerobohan yang terjadi, ucap Montella.

Montella juga tidak memungkiri bahwa ia lebih memilih gaya bermain yang pragmatis. Baginya, kemenangan lebih penting. Dengan gaya seperti ini, Montella mengaku mendapatkan dukungan penuh dari para fans Milan.

Sebenarnya, keinginan saya selalu memberi skuat gaya bermain untuk menang. Milan, terlepas dari segara kekurangannya, begitu dihargai oleh para fans kami dan itulah hasil dari kerja kami. Jadi saya bangga dengan Milan saya ini, tandasnya.