Montella Mulai Rasakan Tekanan Derby Milan
Rero Rivaldi | 6 Oktober 2017 10:00
Bola.net - - Bos AC Milan, Vincenzo Montella, merasakan tekanan menjelang derby melawan Inter bulan ini.
Milan menelan kekalahan di dua pertandingan terakhir di liga domestik dan tertahan di peringkat tujuh klasemen, terpaut tujuh poin dari Inter, yang akan jadi lawan mereka di 15 Oktober.
Montella mengatakan bahwa kekalahan atas Sampdoria dan Roma masih terus membekas di dalam benaknya, namun pria 43 tahun masih optimis bahwa timnya sanggup finish di empat besar klasemen akhir nanti.
Ekspektasi yang ada di Milan sebelumnya dan hingga kini, masih amat tinggi, jelas Montella di FFT.
Kami tahu itu di sisi internal dan kami tahu media juga melihatnya seperti itu. Kami harus terus berkembang dan finish di empat besar. Kami tak terlalu jauh dari itu, hal terpenting adalah kami tidak boleh terpengaruh dengan kondisi yang ada.
Montella juga membantah klaim yang mengatakan pekerjaannya akan dipertaruhkan jika timnya tak meraih hasil positif.
Saya tidak khawatir dengan spekulasi. Ada lebih banyak resiko dan gosip, namun saya tetap bersikap positif dan optimis ada banyak pekerjaan yang bisa kami lakukan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cannavaro Tak Anggap Milan Pesaing Scudetto
Liga Italia 5 Oktober 2017, 17:05 -
Cordoba: Derby della Madonnina, Ujian Terbesar Inter
Liga Italia 5 Oktober 2017, 12:45 -
Sacchi: AC Milan Pernah Tolak Sarri, Dan Menyesal
Liga Italia 5 Oktober 2017, 09:26 -
Penggunaan VAR Diperdebatkan, Ini Kata Pelatih Legendaris Milan
Liga Italia 5 Oktober 2017, 08:45 -
Sacchi: Kondisi AC Milan Tak Positif
Liga Italia 5 Oktober 2017, 08:25
LATEST UPDATE
-
Menang Lawan Bahrain, Peringkat FIFA Timnas Indonesia Bakal Naik pesat
Tim Nasional 25 Maret 2025, 23:43 -
Usai Kalahkan Bahrain, Kapan Timnas Indonesia Bermain Lagi?
Tim Nasional 25 Maret 2025, 23:11 -
Man of the Match Timnas Indonesia vs Timnas Bahrain: Rizky Ridho
Tim Nasional 25 Maret 2025, 22:59 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 25 Maret 2025, 22:54
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10